Pemain Leicester Ingin Dilatih Lagi oleh Si Kontroversial

By Ade Jayadireja - Senin, 27 Februari 2017 | 17:16 WIB
Nigel Pearson saat mendampingi Derby County dalam pertandingan kontra Blackburn Rovers di iPro Stadium, 24 September 2016
NATHAN STIRK/GETTY IMAGES
Nigel Pearson saat mendampingi Derby County dalam pertandingan kontra Blackburn Rovers di iPro Stadium, 24 September 2016

Spekulasi soal Manajer anyar Leicester City terus berlanjut. Kabar terbaru menyebut bahwa para pemain menginginkan pelatih kontroversial, Nigel Pearson untuk mengisi pos yang lowong.

Leicester City sedang dalam pencarian pelatih baru setelah memecat Claudio Ranieri pada 23 Februari 2017. Mereka mendepak nakhoda yang telah berjasa mengantarkan klub ini ke tangga juara Premier League 2015-2016.

Menurut laporan media Inggris, The Sun, para pemain senior Leicester telah meminta kepada petinggi klub agar Nigel Pearson diboyong ke King Power Stadium sebagai pengganti Ranieri.

Respons yang didapat pemain pun positif. Dilansir sumber serupa, pihak Leicester akan berusaha mendatangkan Pearson dalam beberapa hari ke depan.

Pearson bukanlah sosok asing di Leicester. Pria berumur 53 tahun itu pernah menyelamatkan tim berjulukan The Foxes dari jurang degradasi pada musim 2014-2015 dan akhirnya menuai simpati pemain.

Baca juga:

Pada musim itu pula, karier Pearson di Leicester berakhir. Hubungan buruk dengan fans dan manajemen membuat ia terpaksa angkat kaki.

Perjalanan Pearson bersama Leicester dipenuhi kontroversi semisal memaki suporter sendiri, menghina jurnalis, dan sempat terlibat baku hantam dengan James McArthur yang merupakan pemain Crystal Palace.

Kasus skandal seks putra Pearson yang juga memperkuat Leicester, James, diyakini media-media Inggris menjadi salah satu alasan pemecatan.

Selain Perason, kandidat pelatih lainnya yang muncul ke permukaan adalah Roberto Mancini. Pria asal Italia itu pernah membela Leicester sebagai pemain pinjaman pada paruh kedua musim 2001-2002.

 


Editor : Estu Santoso
Sumber : The Sun


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X