Jadwal Piala Dunia U-17 2023 - Aksi Penerus Mesut Oezil dan Lionel Messi di Bandung

By redho saputra - Selasa, 21 November 2023 | 09:00 WIB
Para pemain timnas U-17 Argentina menyambut gol Claudio Echeverri usai menjebol gawang timnas U-17 Jepang pada matchday kedua Grup D Piala Dunia U-17 2023.
Dok. LOC WCU17/SBN
Para pemain timnas U-17 Argentina menyambut gol Claudio Echeverri usai menjebol gawang timnas U-17 Jepang pada matchday kedua Grup D Piala Dunia U-17 2023.

Adapun di Stadion Gelora Bung Tomo, akan digelar pertandingan antara Mali versus Meksiko dan Maroko melawan Iran.

Timnas U-17 Mali dan Meksiko sama-sama lolos dengan status runner-up di fase grup.

Kedua tim sama-sama memetik kemenangan besar pada pertandingan terakhir mereka di fase grup.

Mali di fase grup cukup ganas dengan mengemas 8 gol meski sempat kalah tipis dari Spanyol pada matchday ke-2.

Di laga pertama, mereka melibas Uzbeskistan 3-0 dan partai terakhir melawan Kanada berakhir dengan kemenangan 5-1.

Sebaliknya, Meksiko terbilang cukup beruntung karena menjadi runner-up Grup F dengan hanya unggul selisih gol atas Venezuela yang memiliki poin sama.

Kemenangan besar 4-0 melawan Selandia Baru di laga terakhir grup menunjukkan Meksiko berpotensi melanjutkan tren positifnya di babak 16 besar.

Malam harinya di Surabaya, akan digelar pertandingan antara Maroko versus Iran.

Maroko lolos dengan berstatus juara Grup A sedangkan Iran bersusah payah di Grup C dan hanya lolos sebagai salah satu peringkat ketiga terbaik.

Jadwal Piala Dunia U-17 2023, Selasa (21/11/2023)

Stadion Si Jalak Harupat

Stadion Gelora Bung Tomo 

  • Mali vs Meksiko (15.30 WIB)
  • Maroko vs Iran (19.00 WIB)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X