Soal Hal Ini, Israel Adesanya Mirip dengan Legenda UFC hingga Muhammad Ali

By Fiqri Al Awe - Selasa, 15 Maret 2022 | 19:45 WIB
Israel Adesanya saat menjaga jarak dari Robert Whittaker pada UFC 271 di Toyota Center, Houston, Texas, Amerika Serikat, Sabtu (12/2/2022).
TWITTER.COM/UFC_AUSNZ
Israel Adesanya saat menjaga jarak dari Robert Whittaker pada UFC 271 di Toyota Center, Houston, Texas, Amerika Serikat, Sabtu (12/2/2022).

Sama halnya Adesanya, Silva, dan Ali, Aspinall memang kerap pamer kelincahan saat berduel dengan lawannya.

Padahal, bagi Aspinall yang seorang petarung kelas berat UFC, hal tersebut bukanlah perkara gampang.

Baca Juga: Saling Melengkapi, Israel Adesanya Diminta Berduel dengan Jagoan UFC Ini

Bayangkan saja, Aspinall mampu bergerak lincah menggendong berat tubuhnya yang bisa mencapai 247 pound atau sekitar 112 kg.

Soal rahasia di balik gerakan lincahnya, Aspinall ternyata tidak pelit-pelit membagikan resep.

"Saya pikir itu semua karena saya mulai berlatih waktu tidak segemuk sekarang," cerita Aspinall.

"Mungkin hal itu yang membantu saya."

"Saya mulai latihan sebagai pria kecil, yang kemudian tubuh semakin gempal dan berusaha mempertahankan gaya bertarung itu tetap tertinggal," pungkasnya.

Terlepas dari hal ini, menarik menanti kiprah Aspinall pada UFC London nanti.

Apalagi Aspinall merupakan murid dari raja tinju kelas berat versi WBC, Tyson Fury.

Baca Juga: Murid Tyson Fury Mulai Ambil Alih Kelas Berat UFC pada 19 Maret

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X