Las Palmas Vs Real Madrid, Skak Mat Via Bola Mati

By Sabtu, 24 September 2016 | 17:02 WIB
Nabil El Zhar adu agresif dengan Gareth Bale.
AFP, GETTY IMAGES
Nabil El Zhar adu agresif dengan Gareth Bale.

DUEL ANTARLINI

LAS PALMAS

BELAKANG, JAVI VARAS - Varas termasuk lima kiper tersibuk La Liga 2016/17 dengan telah membuat 15 penyelamatan. Ia bakal berhadapan dengan mimpi terburuknya, yakni Cristiano Ronaldo. Enam kali bertemu, Varas kebobolan 11 gol CR7.

TENGAH, ROQUE MESA - Jika Madrid mengandalkan Casemiro, Las Palmas memiliki Mesa sebagai gelandang perusak permainan lawan. Musim lalu, Mesa menjadi pemain yang paling sering mengambil kembali bola dari kaki musuh (258 kali).

DEPAN, NABIL EL ZHAR - Tanpa Kevin-Prince Boateng (skorsing), El Zhar menjadi harapan utama Las Palmas membongkar lini belakang Madrid. El Zhar musim ini terlibat dalam empat (dua gol dan dua assist) dari 12 gol Los Amarillos.

REAL MADRID

BELAKANG, SERGIO RAMOS - Ramos menjadi pencetak gol penyama kedudukan saat melawan Villarreal (1-1) via sundulan. Ia selalu bisa menjadi alternatif sumber gol. Tapi, Ramos perlu lebih fokus dalam tugas bertahan.

TENGAH, LUKA MODRIC - Keputusan Zidane mengistirahatkan Modric di partai pekan kelima kontra Villarreal mesti dibayar mahal. Tanpa Modric, aliran permainan tersendat. Mengembalikan Modric sebagai starter bakal meningkatkan kans menang.

DEPAN, CRISTIANO RONALDO - Pertemuan terakhir dengan Las Palmas (2-1) pada Maret silam menjadi salah satu partai terburuk CR7 di La Liga. Kala itu, Ronaldo hanya 28 kali menyentuh bola. Pemain lain kini mesti memastikan agar Ronaldo tak lagi terisolasi.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.701


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X