Southampton, Pelabuhan Baru Si Pencetak 25 Gol dalam 3.119 Menit

By Rabu, 1 Februari 2017 | 20:05 WIB
Manolo Gabbiadini berpose menjelang sesi konferensi pers timnas Italia di Juventus Stadium, Turin, 5 Oktober 2016.
CLAUDIO VILLA/GETTY IMAGES
Manolo Gabbiadini berpose menjelang sesi konferensi pers timnas Italia di Juventus Stadium, Turin, 5 Oktober 2016.

Di seluruh kompetisi 2016-2017, Gabbiadini baru tampil 19 kali dengan 10 di antaranya sebagai starter.

Baca Juga:

Meski begitu, Soton sepertinya mempertimbangkan faktor Gabbiadini yang masih bisa membukukan gol dengan jam terbang sangat minim. Gabbiadini telah membuat lima gol di seluruh ajang musim ini.

Tiga golnya lahir dalam tiga penampilan terkini, yakni masingmasing satu gol ke jala Fiorentina (22/12/2016) dan Sampdoria (7/1/2017) di Serie A, serta Spezia (10/1/2017) di Coppa Italia.

Dalam tiga pertandingan itu, hanya di duel melawan Spezia Gabbiadini bermain sejak menit awal.

Setelah dipastikan hijrah ke Inggris, Gabbiadini menonjolkan keistimewaannya soal rasio gol yang baik meski kerap dikritik tumpul di Napoli.

"Dalam sepak bola, angka adalah segalanya. Bersama Napoli, saya mencetak 25 gol dalam 3.119 menit tampil atau satu gol per 124 menit," kata pemain yang memperkuat Napoli pada dua tahun terakhir itu.

[video]http://video.kompas.com/e/5303656991001_v1_pjuara[/video]


Editor : Beri Bagja
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X