Usianya baru 16 tahun, penampilannya pun sebatas 17 menit di tim utama. Meski begitu, Real Madrid berani mengambil risiko untuk membelinya dengan nilai transaksi mencapai 45 juta euro! Dia wonderkid baru asal Brasil, Vinicius Junior.
Penulis: Rizki Indra Sofa
Real Madrid dianggap telah melakukan perjudian besar dengan menghabiskan dana mencapai 670 miliar rupiah buat pemain yang belum punya nama.
Tapi, tim pencari bakat Madrid berani menggaransi ia tipe pemain langka yang hanya keluar sekali dalam kurun 10 atau 20 tahun!
Situs resmi Madrid secara resmi telah menyebut Junior bergabung dengan Madrid mulai Juli 2018 saat usianya 18 tahun.
Namun, ia akan dipinjamkan kembali dan tetap membela Flamengo, klubnya saat ini, sampai Juli 2019. Madrid memenangi satu lagi duel seru di bursa transfer.
Junior ialah salah satu aset yang menjadi rebutan raksasa Eropa, termasuk rival abadi, Barcelona.
"Ya, kami memonitor banyak anak muda di Brasil dan Junior adalah salah satunya. Dia punya banyak potensi," tutur perwakilan Barca untuk perekrutan di zona Amerika Selatan, Andre Cury.
Termahal
Dengan nilai transfer fantastis, otomatis Junior menjadi rekrutan termahal kategori pemain belia.
Ia melewati beberapa catatan mahal wonderkid sebelumnya, seperti Alexandre Pato, Gabriel Jesus, atau semodel Theo Walcott hingga Gareth Bale.
Baca Juga:
- Berkat Kekalahan Arsenal, Sinar Granit Xhaka Muncul Musim Ini
- Tangisan Petinggi PSS Sleman untuk Pemain Elang Jawa
- Ezra Walian Punya Standar untuk Tentukan Klub Baru
Pato direkrut Milan dengan harga 22 juta euro dari Internacional pada 2007 ketika ia baru berusia 17 tahun.
Pada musim panas yang sama, Bale juga dibeli Tottenham dari Southampton senilai hampir 15 juta pounds sebelum ia berusia 18 tahun.
Setahun sebelumnya, Walcott dibeli Arsenal di usia 16 tahun dengan nilai transaksi 10,5 juta pound.
Musim panas terakhir, Jesus merapat ke Manchester City dengan banderol 32 juta pound di usia 19 tahun. Lantas, pantaskah Junior dibeli semahal itu?
Madrid memang bergerak cepat lantaran peminat Junior telah mengantre dan pengalaman mereka kalah cepat soal transfer Neymar atau Jesus.
Apalagi, Junior juga mengakui ia mendengar ketertarikan Barcelona dan melihat Neymar sebagai salah satu panutannya.
"Do I imagine myself receiving passes from Kroos and Modric? Yes, but right now my concentration is only on Flamengo." pic.twitter.com/fRpsEPQdE7
— Seleção Brasileira (@BrazilStat) May 26, 2017
Tapi, fokus pada kualitas yang menjadi angka 45 juta euro dianggap wajar oleh Los Blancos. Media lokal Globo Esporte merilis bahwa Junior salah satu talenta terbaik Brasil saat ini.
Ia cepat, cerdas, gemar bermain-main dengan bola, jago dalam duel satu melawan satu, dan yang paling penting buat seorang striker adalah ketajaman brilian.
Ia mencetak enam gol ketika membantu Brasil menjadi juara di ajang Sudamericano U-15 2015. Awal tahun ini, Junior menjadi raja gol dan pemain terbaik Sudamericano U-17 2017 di Cile.
Ia membuat tujuh gol. Pada Oktober mendatang, ia dipersiapkan memperkuat Brasil untuk PD U-17.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar