Tak Bisa Bahasa Inggris, Nolito Minta Dijual Manchester City

By Sabtu, 10 Juni 2017 | 10:36 WIB
Nolito mencetak gol Manchester City ke gawang Everton pada partai lanjutan Premier League di Stadion Etihad, Sabtu (15/10/2016).
SCOTT HEPPELL/AFP
Nolito mencetak gol Manchester City ke gawang Everton pada partai lanjutan Premier League di Stadion Etihad, Sabtu (15/10/2016).

Manajer Arsene Wenger bahkan bilang Gabriel merupakan bek pertama yang tak bisa berbahasa Inggris dan dibawa ke Arsenal.

“Masalah muncul bagi seorang bek ketika dia tak paham bahasa Inggris. Solusinya, Gabriel saya paksa untuk paham kata kunci seperti referee, off-side, dan foul,” ujar Wenger.

Baca Juga:

Belajar

Striker Alexis Sanchez juga mengalami hal yang sama. Selain mendatangkan guru bahasa Inggris asal Spanyol, Alexis juga dibantu pemain multilingual seperti Nacho Monreal dan Santi Cazorla.

Kedua pemain ini bisa memakai bahasa Spanyol maupun bahasa Inggris. Bahkan, sesekali Wenger menggunakan bahasa Spanyol demi kelancaran berkomunikasi dengan striker Cile tersebut.

Bek multiguna Manchester United, Antonio Valencia, malah lebih parah. Meski sudah sembilan tahun bermain di tanah Inggris, Valencia menurut kabar masih saja mengalami kesulitan untuk berbicara dalam bahasa Inggris.

Sama persis dengan gelandang Jepang yang pernah bermain di United, yaitu Shinji Kagawa.

Secara jujur Kagawa mengaku tak mengerti setiap instruksi yang diberikan sang pelatih United saat itu, yaitu Sir Alex Ferguson. Namun, semuanya bisa ditutupi dengan tekad yang kuat.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X