Peran Ibu di Mata Doni Tata

By Suci Rahayu - Jumat, 22 Desember 2017 | 20:48 WIB
Pebalap unggulan, Doni Tata Pradita (5) berpose di sela-sela kualifikasi kelas FFA 450 76 Trial Game Asphalt di sirkuit Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur,  Jumat (15/12/2017) malam.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pebalap unggulan, Doni Tata Pradita (5) berpose di sela-sela kualifikasi kelas FFA 450 76 Trial Game Asphalt di sirkuit Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Jumat (15/12/2017) malam.

Momen kebersamaan keluarga Doni Tata sempat terekam dalam seri ketiga Trial Game Asphalt 2017 yang digelar di Malang beberapa waktu lalu.

Saat itu, kedua orangtua dan adik Doni Tata pun tampak berada di paddock.

"Mereka tidak selalu ikut. Namun, saat final kemarin ikut dan kalau balapan yang dekat dengan rumah seperti di Yogyakarta juga hadir. Keluarga saya adalah keluarga racing. Sebelum saya, orangtua saya juga seorang pebalap," kata Doni.

Menurut Doni, kehadiran ibu dan keluarganya sangat penting dalam setiap balapan yang ia jalani karena di sana ada doa dan dukungan yang memberinya motivasi untuk bisa meraih prestasi yang baik di setiap balapan.

Doni menjelaskan bahwa orangtua selalu memberi pesan agar dia tetap semangat dan termotivasi agar juara dan berdoa supaya diberi keselamatan.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

TAG POPULER

Close Ads X