SEJARAH HARI INI - Monster Gol Erling Haaland Pecahkan Rekor 28 Tahun

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 3 Mei 2024 | 06:00 WIB
Momen Erling Haaland memecahkan rekor gol terbanyak dalam semusim Premier League pada 3 Mei 2023 saat Manchester City mengalahkan West Ham United.
OLI SCARFF/AFP
Momen Erling Haaland memecahkan rekor gol terbanyak dalam semusim Premier League pada 3 Mei 2023 saat Manchester City mengalahkan West Ham United.

Saat itu Manchester City sudah unggul 1-0 dan mendapatkan kesempatan sebuah serangan balik.

Menerima umpan terobosan Jack Grealish, Erling Haaland menaklukkan kiper West Ham, Lukasz Fabianski, dengan sebuah tendangan cungkil.

Haaland mencetak gol nomor 35 pada musim 2023-2024 untuk melewati rekor Cole dan Shearer.

Sang striker menyudahi musim 2022-2023 dengan mengemas 36 gol di Premier League.

Langkah Haaland untuk langsung menjadi top scorer pada musim pertamanya di Liga Inggris pun tak terbendung.

Sang monster gol unggul jauh 6 gol atas rival terdekatnya yakni bomber Tottenham Hotspur, Harry Kane.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Transfermarkt.co.id


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X