Duel Comeback Rival Khabib Nurmagomedov Akhirnya Direstui UFC

By Ananda Lathifah Rozalina - Senin, 15 April 2024 | 20:00 WIB
Bintang UFC, Conor McGregor
TWITTER.COM/@MMAMANIA
Bintang UFC, Conor McGregor

JUARA.NET - Comeback rival Khabib Nurmagomedov, Conor McGregor akhirnya direstui UFC.

Conor McGregor terakhir kali bertarung di oktagon pada 2021 silam.

Petarung berjuluk The Notorious itu lantas mengambil jeda untuk memulihkan cedera kaki yang dialaminya di pertarungan terakhirnya menghadapi Dustin Poirier.

Setelah beberapa waktu berlalu, Conor McGregor digadang-gadang bakal comeback di akhir tahun 2023.

Ia direncanakan akan menghadapi Michael Chandler, pelatih tim rivalnya di The Ultimate Fighter 31.

Namun, hingga tahun 2023 usai duel itu tak pernah digelar.

Pada awal tahun baru 2024, Conor McGregor sesumbar bakal comeback di ajang International Fight Week pada 29 Juni menghadapi Michael Chandler.

Tapi, pernyataan Conor McGregor itu rupanya dibantah pihak UFC.

Baca Juga: Jadi Satu-satunya Jagoan Treble UFC, Max Holloway Tidak Ada Duanya

Bos UFC, Dana White malah belum bisa memastikan kapan Conor McGregor akan bisa kembali ke oktagon.

Drama pun berlanjut, Conor McGregor terus menyatakan siap dan menginginkan pertarungan.

Di sisi lain, UFC tak kunjung memberikan restunya.

Namun baru-baru ini, UFC kabarnya akhirnya merestui comeback Conor McGregor.

Berdasarkan cuitan jurnalis olahraga Ariel Helwani, UFC secara resmi merestui comeback Conor McGregor di UFC 303 pada 29 Juni mendatang.

"Itu akhirnya resmi, Conor McGregor kembali, 29 Juni acara utama UFC 303, 170, Michael Chandler."

"Hampir tepat tiga tahun setelah pertarungan terakhirnya, baru saja diumumkan dan seperti yang dia umumkan pada akhir Desember lalu," cuit Ariel Helwani.

Dengan keterangan tersebut, McGregor tampaknya akan melakukan pertarungan menghadapi Michael Chandler bukan di kelas ringan yang pernah dirajainya, melainkan di kelas welter (170 pon).


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X