Hasil UFC Mexico City - Penonton Kecewa, 2 Andalan Utama Tuan Rumah Tumbang

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 25 Februari 2024 | 13:08 WIB
UFC Mexico City berlangsung pada Minggu (25/2/2024) WIB dengan laga utama di kelas terbang antara Brandon Moreno melawan Brandon Royval.
UFC
UFC Mexico City berlangsung pada Minggu (25/2/2024) WIB dengan laga utama di kelas terbang antara Brandon Moreno melawan Brandon Royval.

Brandon Royval akhirnya dinyatakan keluar sebagai pemenang dengan angka split decision.  

Publik Mexico City dipastikan kecewa karena berarti dua jagoan yang paling diandalkan tuan rumah mengalami kekalahan.

Sebelum duel Moreno-Royval, Yair Rodriguez kalah dikunci Brian Ortega dalam pertarungan di kelas bulu.  

Jagoan tuan rumah lain yang berlaga di UFC Mexico City adalah Yair Rodriguez, Daniel Zellhuber, Yazmin Jauregui, Manuel Torres, Cristian Quinonez, Jesus Aguilar, Edgar Chairez, dan Ronaldo Rodriguez.

Sebagian besar dari mereka sukses meraih kemenangan.

Daniel Zellhuber mendominasi Francisco Prado dalam pertarungan 3 ronde di kelas ringan.

Zellhuber akhirnya dinyatakan menang angka mutlak 29-28, 29-28, 30-27.

Yazmin Jauregui menang angka mutlak atas Sam Hughes di kelas jerami perempuan.

Di kelas ringan, Manuel Torres mengunci Chris Duncan dengan rear-naked choke di ronde pertama.

Jesus Aguilar mengalahkan Mateus Mendonca dengan angka split decision di kelas terbang.

Berlaga di kelas tangkapan, Edgar Chairez menaklukkan Daniel Lacerda dengan kuncian triangle choke di ronde pertama.

Sementara itu, Ronaldo Rodriguez menang kuncian dengan rear-naked choke di ronde ke-2 atas Denys Bondar di kelas terbang.

Hasil UFC Mexico City

  • Kelas terbang: Brandon Royval mengalahkan Brandon Moreno dengan angka split decision 48-47, 46-49, 48-47
  • Kelas bulu: Brian Ortega mengalahkan Yair Rodriguez ddengan kuncian di ronde 3.
  • Kelas ringan: Daniel Zellhuber mengalahkan Francisco Prado dengan angka mutlak 29-28, 29-28, 30-27
  • Kelas jerami perempuan: Yazmin Jauregui mengalahkan Sam Hughes dengan angka mutlak 30-27, 30-27, 30-27
  • Kelas ringan: Manuel Torres mengalahkan Chris Duncan dengan kuncian di ronde 1
  • Kelas bantam: Raoni Barcelos mengalahkan Cristian Quinonez dengan kuncian di ronde 3
  • Kelas terbang: Jesus Santos Aguilar mengalahkan Mateus Mendonca dengan angka split decision 29-28, 28-29, 29-28
  • Kelas tangkapan 59,4 kg: Edgar Chairez mengalahkan Daniel Lacerda dengan kuncian di ronde 1
  • Kelas ringan: Fares Ziam mengalahkan Claudio Puelles dengan angka split decision 28-29, 30-27, 29-28
  • Kelas terbang: Ronaldo Rodriguez mengalahkan Denys Bondar dengan kuncian di ronde 2
  • Kelas terbang: Felipe dos Santos mengalahkan Victor Altamirano dengan angka split decision 27-30, 29-28, 29-28
  • Kelas bulu: Muhammad Naimov mengalahkan Erik Silva dengan TKO (cedera kaki) di ronde 1


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : UFC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X