Rival Jonatan Christie Mundur dari All England Open 2024, Kondisi Kesehatan Jadi Penyebabnya

By Ananda Lathifah Rozalina - Minggu, 25 Februari 2024 | 10:30 WIB
Tunggal putra Malaysia, Ng Tze Yong dipastikan mundur dari All England Open 2024
TANGKAPAN LAYAR
Tunggal putra Malaysia, Ng Tze Yong dipastikan mundur dari All England Open 2024

JUARA.NET - Tunggal putra Malaysia, Ng Tze Yong dipastikan tak bakal tampil di dua turnamen termasuk All England Open 2024.

Ng Tze Yong mengawali tahun ini dengan kurang baik.

Pebulu tangkis andalan pelatnas Malaysia itu diketahui mengalami cedera saat melakoni turnamen pertamanya musim ini, Malaysia Open 2024.

Dalam turnamen yang berlangsung pada Januari tersebut, Ng terpaksa mundur di tengah duel kontra Koki Watanabe karena cedera di bagian punggungnya.

Usai kemundurannya tersebut, Ng pun menjalani proses penyembuhan dan mengaku sudah hampir pulih.

Ng yang kondisinya sudah 80 persen membaik pun lantas mencoba membantu Malaysia dengan tampil di kompetisi Badminton Asia Team Championships (BATC) 2024.

Ia pun lantas diharapkan bisa terus fit dan tampil di dua kompetisi Eropa, French Open 2024 dan All England Open 2024.

Namun, kabar kurang sedap datang baru-baru ini.

Ng Tze Yong dipastikan bakal absen dari dua kompetisi tersebut karena kondisi kesehatannya yang tampaknya justru kurang baik usai tampil di BATC.

Baca Juga: Drawing All England Open 2024 - Jonatan Langsung Ketemu Musuh Berat, Ginting Berpotensi Bertemu Sang Raja


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : New Strait Times


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X