Masalah Aerodinamika Kelar, Maverick Vinales Sumringah Jelang MotoGP Qatar 2024

By Ananda Lathifah Rozalina - Kamis, 22 Februari 2024 | 11:00 WIB
Pembalap Aprilia, Maverick Vinales
MOTOGP
Pembalap Aprilia, Maverick Vinales

JUARA.NET - Pembalap Aprilia, Maverick Vinales tampak sumringah sudah menemukan solusi dari masalah aerodinamika motornya.

Beberapa waku lalu usai tes MotoGP Sepang, Maverick Vinales menyoroti kemampuan motornya yang belum maksimal.

Vinales menuturkan bahwa mereka masih harus memahami masalah aerodinamika dan menemukan racikan tepat yang menguntungkan mereka.

Ia pun berharap di tes Qatar, mereka bisa menemukan solusinya.

Benar saja, saat melakukan tes pramusim di Qatar pada 19-20 Februari kemarin, Vinales berakhir sumringah.

Pembalap Aprilia itu tampil dengan baik dan sudah menemukan solusi terkait aerodinamika.

"Dari sisi saya, itu sudah bagus. Hal bagusnya adalah bahwa kami telah menemukan paket aero terbaik untuk kami," tutur Vinales.

"Ini luar biasa karena kami berhasil menyelesaikan masalah yang kami hadapi di Sepang dan hari pertama di Qatar. Saat ini sudah oke."

Setelah menemukan solusi masalah aerodinamika, Vinales pun kini akan fokus ke masalah elektronik untuk motornya.

Baca Juga: Dulu Tak Terlalu Berani Ngobrol dengan Murid Valentino Rossi, Fabio Quartararo Kini Akrab dengan Alex Rins

"Sekarang saya harus bekerja lebih keras pada bagian elektronik karena dengan mesin baru saya belum maksimal, terutama pada engine brake."

"Jadi ini adalah sesuatu yang akan kami lakukan pada balapan akhir pekan nanti," lanjutnya.

Terlepas dari hasil tesnya, Aprilia memang tak terlalu dijagokan seperti KTM dalam menyaingi dominasi Ducati.

Tapi, Vinales berpendapat bahwa mereka bisa tampil kompetitif jika memulai balapan dengan baik.

"Tentu saja kami punya peluang karena motornya cepat, tapi kami harus menganalisa dengan baik tes ini dan juga balapan."

"Balapan pertama dan kedua akan sangat berbeda."

"Itu selalu terjadi. Anda harus tenang di awal musim," tambahnya.

Kompetisi balapan sendiri akan dimulai dari Qatar pada awal Maret 2024 mendatang.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X