UFC 298 - Dampak Kekalahan Korban Islam Makhachev, Kelas Bulu dalam Ancaman

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 17 Februari 2024 | 12:07 WIB
Petaka tunggu jagoan-jagoan kelas bulu andai korban Islam Makhachev, Alexander Volkanovski (kanan) kalah di UFC 298.
TWITTER.COM/@MMAFIGHTING
Petaka tunggu jagoan-jagoan kelas bulu andai korban Islam Makhachev, Alexander Volkanovski (kanan) kalah di UFC 298.

JUARA.NET - Kekalahan korban Islam Makhachev, Alexander Volkanovski di UFC 298 bisa datangkan bahaya untuk jagoan kelas bulu lainnya.

Bentrokan tersebut baru akan digelar besok Minggu (18/2/2024) waktu Indonesia.

Volkanovski diadu Ilia Topuria dengan sesembahan gelar juara kelas bulu.

Pertarungan ini jadi sorotan utama sosok, Brian Ortega.

Ancaman besar lantas diikrarkan oleh petarung berjulukan T-City tersebut.

Andai Volkanovski kalah, dia berjanji bakal menyapu bersih petarung kelas bulu yang ada.

Hal itu dia canangkan sebab Topuria sebelumnya mengaku tak ingin memberikan kesempatan Ortega untuk memperebutkan gelar kembali.

"Anggap saya dia menangi gelar tersebut," ujarnya, dilansir Juara.net dari MMAJunkie.com.

"Kemudian, saya tidak dapat pertarungan perebutan gelar."

Baca Juga: Kebal Jotosan Keras, UFC Nyaris Dirajai Sosok yang Bukan Manusia


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X