Rekap Hasil Thailand Masters 2024 - Termasuk Rahmat/Yere, Enam Wakil Indonesia Full Senyum pada Hari Kedua

By Fiqri Al Awe - Rabu, 31 Januari 2024 | 20:26 WIB
Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan jadi salah satu wakil Indonesia yang menang pada hari kedua Thailand Masters 2024.
PBSI
Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan jadi salah satu wakil Indonesia yang menang pada hari kedua Thailand Masters 2024.

JUARA.NET - Hari kedua Thailand Masters 2024 menampilkan kemenangan enam wakil Indonesia termasuk Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Nimibutr Stadium, Bangkok menjadi saksi 11 amunisi Indonesia berjuang pada hari kedua (31/1/2024).

Total ada wakil yang menutup hari dengan full senyum.

Salah satu yang memetik kemenangan adalah Rahmat/Yere.

Pasangan baru tersebut tampil dengan sangat menjanjikan.

Mereka melumat wakil tuan rumah, Tanadon Punpanich/Wachirawit Sothon.

Bukan kaleng-kaleng, kemenangan mereka bisa dibilang cukup telak.

Pada gim pertama Rahmat/Yere mengunci kemenangan di angka 21-15.

Sementara itu, gim kedua selesai di angka 21-19.

Baca Juga: Hasil Thailand Masters 2024 - Nasib Bumi-Langit Dua Unggulan, Kenta Nishimoto Keok hingga Chou Tien Chen Menangi Derbi

Hari kedua memang jadi hari yang menyenangkan untuk sektro ganda putra.

Kemenangan Rahmat/Yere berhasil dilanjutkan oleh Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Berusa wakil Taiwan, Ming Che Lu/Tang Kai Wei mereka tidak menemui masalah.

Juara Indonesia Masters 2024 ini menang dua gim langsung.

Sayang, terdapat wakil Merah-Putih yang terhenti langkahnya.

Harapan terakhir tunggal putra, Alwi Farhan termasuk yang menemui hasil minor.

Dia dikalahkan wakil Belanda, Mark Caljouw dua gim langsung.

Selain Alwi, beberapa amunisi yang terhenti langkahnya pada hari kedua antara lain, Jafar/Aisyah, Adnan/Nita, Komang, dan Rinov/Pitha.

Baca Juga: Gagal Total di 3 Turnamen Termasuk Indonesia Masters 2024, Presiden BAM Minta Bersabar

Berikut ini rekap hasil Thailand Masters 2024untuk wakil Indonesia pada hari kedua:

MD: Tanadon Punpanich/Wachirawit Sothon (Thailand) vs Rahmat Hidayat /Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia), 15-21, 19-21.

XD: Adnan Maulana/Nita Violina (Indonesia) vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito (3/Jepang),15-21, 16-21.

MS: Alwi Farhan (Indonesia) vs Mark Caljouw (Belanda), 15-21, 14-21.

WD: Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum (Indonesia) vs Anastasia Khomich/Daria Zimnol (Polandia), 21-12, 22-20.

WS: Pai Yu Po (Taiwan) vs Komang Ayu Cahya Dewi (Indonesia), 12-21, 17-21.

XD: Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (Jerman) vs Rinov Rivaldy/Pitha Mentari (8/Indonesia), 21-15, 21-15

MD: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (3/Indonesia) vs Ming Che Lu/Tang Kai Wei (Taiwan), 21-12, 21-16.

XD: Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja (4/Indonesia) vs Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han Jessica (Singapura), 21-13, 16-21, 21-16.

XD: Jesper Toft/Clara Graversen (Denmark) vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia), 11-21, 8-21.

XD: Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (Taiwan) vs Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata (Indonesia), 22-20, 17-21, 21-18.

WS: Ester Nurumi Tri Wardoyo (Indonesia) vs Liang Ting Yu (Taiwan), 21-16, 16-21, 21-12.


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X