Ada yang di Bawah Standar, Rexy Mainaky Bagikan Rapor Anak Didiknya Usai Malaysia Open 2024

By Fiqri Al Awe - Senin, 15 Januari 2024 | 09:00 WIB
Pelatih asal Indonesia, Rexy Mainaky membahas performa anak didiknya di Malaysia Open 2024 termasuk Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
STR/AFP
Pelatih asal Indonesia, Rexy Mainaky membahas performa anak didiknya di Malaysia Open 2024 termasuk Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

JUARA.NET - Satu anak didik dinilai di bawah standar oleh Rexy Mainaky usai gelaran Malaysia Open 2024.

Fokus pelatih asal Indonesia yang berposisi sebagai direktur kepelatihan Negeri Jiran itu terletak pada sektor ganda putra Negeri Jiran.

Sektor tersebut sebenarnya jadi yang paling mendingan hasilnya.

Dua wakil tuan rumah berhasil menembus partai perempat final.

Mereka berdua adalah Aaron Chia/Soh Wooi Yik dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Sementara itu, pasangan Man Wei Chong/Tee Kai Wun dapat perhatian khusus dari Rexy.

Dia menilai mereka berdua masih menunjukan performa yang tidak memenuhi standar.

Ganda putra peringkat 19 dunia tersebut langsung tumbang pada babak pertama.

Kekalahan ini sejatinya cukup beralasan sebab musuh mereka memang sangat berat yakni, Liang Wei Keng/Wang Chang.

Baca Juga: Malaysia Open 2024 - Bikin Shi Yu Qi Ngenes, Kompatriot Viktor Axelsen Terkejut hingga Merasa Kosong


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : NST.com.my


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X