Persaingan Makin Ketat, Pembalap Andalan Valentino Rossi Ikut Incar Kursi Tim Pabrikan Ducati

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 12 Januari 2024 | 13:00 WIB
Pembalap VR46, Marco Bezzecchi diam-diam ikut incar posisi pembalap pabrikan
VR46 RACING TEAM
Pembalap VR46, Marco Bezzecchi diam-diam ikut incar posisi pembalap pabrikan

JUARA.NET - Pembalap andalan tim Valentino Rossi, Marco Bezzecchi diam-diam ternyata ikut mengincar kursi tim pabrikan Ducati.

Saat ini, kursi tim pabrikan Ducati dihuni oleh Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini.

Namun, kedua pembalap itu tampaknya harus berhati-hati, mengingat banyak pembalap Ducati lain yang mengincar posisi mereka termasuk Marco Bezzecchi.

Marco Bezzecchi diketahui sempat ditawari posisi pembalap tim Pramac Racing yang memiliki motor setara pabrikan Ducati.

Namun, kesempatan itu ditolak Bezzecchi, ia memilih tetap setia bersama VR46 di musim 2024.

Terkait masalah tersebut, Bezzecchi mengakui bahwa tawaran Pramac Racing memang menggoda.

Tapi, ia tak mau meninggalkan tim yang sudah lama bekerjasama dengannya hanya untuk bergabung ke tim satelit lain.

Mengingat, targetnya adalah bergabung dengan tim pabrikan, sehingga jika tawarannya sama-sama pindah ke tim satelit maka dia lebih baik bertahan dengan VR46.

"Pada akhirnya saya berkata pada diri saya sendiri, 'Mengapa saya harus berpindah dari satu tim pelanggan ke tim pelanggan lainnya?' Tujuan saya seperti halnya semua pembalap MotoGP adalah masuk ke tim pabrikan."

"VR46 Riders Academy telah bekerja keras untuk membangun saya menjadi pembalap tim pabrikan sejak debut saya di Moto3."




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X