Kena Karma, Colby Covington Kapok Sesumbar Juara dan Cari Aman Incar Petarung Kalahan

By Dwi Widijatmiko - Senin, 18 Desember 2023 | 07:00 WIB
Colby Covington kalah dari Leon Edwards di UFC 296, Minggu (17/12/2023) WIB di Las Vegas.
SEAN M. HAFFEY/AFP
Colby Covington kalah dari Leon Edwards di UFC 296, Minggu (17/12/2023) WIB di Las Vegas.

Orang itu adalah penantang ranking 6, Stephen Thompson.

Baca Juga: Laga yang Tak Diinginkan Ayah Khabib, Duel Islam Makhachev vs Colby Covington Harus Terjadi di Kelas Welter

Di UFC 296, jagoan berjulukan Wonderboy kalah dari Shavkat Rakhmonov di ronde ke-2.

Sempat mengukir rekor 8-1 di UFC sehingga pernah maju ke laga perebutan titel melawan Tyron Woodley, Thompson kini kalah 6 kali dari 10 pertarungan terakhir.

"Ada satu orang yang berbicara begitu banyak soal saya di media," kata Colby Covington dalam jumpa pers usai UFC 296.

"Stephen Thompson. Anda tahu, semua orang berpikir dia pribadi yang baik."

"Dia bicara terlalu banyak. Saya ingin melihatnya mengatakan hal itu langsung kepada saya di arena."

"Dia kembali bicara sebelum pertarungan, seperti dia akan mematahkan rahang saya atau seperti itu."

"Dia selalu berbicara hal-hal bodoh."

"Jadi saya ingin dia mengatakannya langsung di depan muka saya," pungkas Covington.

Covington bisa dibilang mencari aman dengan menantang Thompson.

Sudah bukan rahasia lagi Thompson lebih suka bertarung berdiri.

Dia punya kelemahan dalam gulat seperti yang baru-baru ini diperlihatkannya saat takluk dari Rakhmonov, Belal Muhammad, dan Gilbert Burns.

Di lain pihak, Covington adala jagoan gulat yang pernah menjadi atlet kelas 1 Amerika Serikat semasa bersekolah.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : UFC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X