Hasil BWF World Tour Finals 2023 - Nasib Sial Juara Dunia 2 Kali Berlanjut usai Kalah dari Apri/Fadia, Takluk Lewat Jalur Antiklimaks di Tangan Wakil Tuan Rumah

By Fiqri Al Awe - Kamis, 14 Desember 2023 | 10:23 WIB
Ganda putri Liu Sheng Shu/Tan Ning menambah nestapa juara dunia dua kali, Mayu Natsumoto/Wakana Nagahara yang sebelumnya kalah dari Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di pertandingan pertama BWF World Tour Finals.2023.
TWITTER.COM/@BWFMEDIA
Ganda putri Liu Sheng Shu/Tan Ning menambah nestapa juara dunia dua kali, Mayu Natsumoto/Wakana Nagahara yang sebelumnya kalah dari Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di pertandingan pertama BWF World Tour Finals.2023.

JUARA.NET - Nasib sial ganda putri Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara di BWF World Tour Finals 2023 belum juga berakhir setelah sebelumnya digulung pasangan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Juara dunia dua kali itu menjalani pertandingan keduanya pada Kamis (14/12/2023) di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, Hangzhou, China.

Mereka dihadapkan dengan dinding yang tinggi yakni ganda tuan rumah, Liu Sheng Shu/Tan Ning.

Rally panjang langsung tercipta untuk poin perdana.

Kedua pasangan saling menyerang dan tak mau kehilangan angka.

Poin perdana akhirnya jadi milik pasangan Negeri Tirai Bambu yang diiringi gemuruh riuh para penonton.

Matsumoto/Nagahara dengan cepat mampu menyamakan kedudukan.

Namun, kejeran poin mereka berhasil dihentikan lawan yang mendapatkan dua poin beruntun.

Setelah poin 4-3, ganda China mulai mendapatkan momentum poin mereka.

Baca Juga: Rekap Hasil BWF World Tour Finals 2023 - Ginting dan Jojo Kompak Menang, Begini Nasib Wakil Indonesia di Hari Pertama


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X