UFC 296 - Rekan Jeka Saragih dalam Bahaya, Musuh Terkutuk Khabib Lebih Ngeri dari yang Dibayangkan

By Fiqri Al Awe - Jumat, 1 Desember 2023 | 11:01 WIB
Manggung di UFC 296, musuh terkutuk Khabib Nurmagomedov, Tony Ferguson diklaim tawarkan teror yang lebih ngeri dari yang mungkin dibayangkan rekan Jeka Saragih, Paddy Pimblett.
TWITTER/@MMAFIGHTING
Manggung di UFC 296, musuh terkutuk Khabib Nurmagomedov, Tony Ferguson diklaim tawarkan teror yang lebih ngeri dari yang mungkin dibayangkan rekan Jeka Saragih, Paddy Pimblett.

JUARA.NET - Lawan musuh terkutuk Khabib Nurmagomedov, Tony Ferguson di UFC 296, rekan Jeka Saragih, Paddy Pimblett diintai bahaya lebih mengerikan dari yang dibayangkan.

Pertarungan dua jagoan kelas ringan itu rencananya bakal digelar pada Sabtu, (16/12/2023) atau Minggu waktu Indonesia.

Kedua jagoan datang ke T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada dengan rekor yang berbeda.

Pimblett sedang penuh kepercayaan diri menyusul tren tak terkalahkannya sejak dipinang ajang pimpinan Dana White.

Sementara itu, Ferguson yang menyadang status musuh terkutuk Khabib karena lima kali batal disabung tersebut tercatat selalu kalah dalam enam bentrokan terakhirnya.

Penyabungan ini mendapatkan komentar menarik dari petarung kelas ringan lainnya, Beneil Dariush.

Jagoan Iran-Amerika Serikat tersebut pertama terkejut saat melihat penjadwalan duel mereka.

Dia lantas menyoroti faktor usia yang bisa jadi salah satu penyebab rekor buruk Ferguson.

Meski begitu, dia meminta para penggila tarung tak menyalahkan UFC dan menghormati keputusan El Cucuy untuk terus bertarung meski usianya usdah 39 tahun.

"Jujur saja, saya kaget saat pertama kali melihatnya, apa yang bisa Anda lakukan?" ujar Dariush, dilansir Juara.net dari MMAFighting.com.


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : MMAFighting.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X