Moto3 Thailand 2023 - Tikungan Terakhir Sirkuit Buriram Jadi Sorotan Manajer Timnya Mario Aji

By Fiqri Al Awe - Kamis, 26 Oktober 2023 | 16:30 WIB
Hiroshi Aoyama, manajer Honda Team Asia yang merupakan timnya Mario Aji menyoroti beberapa hal tentang Sirkuit Buriram termasuk tikungan terakhirnya.
GARETH HARFORD/HONDA TEAM ASIA
Hiroshi Aoyama, manajer Honda Team Asia yang merupakan timnya Mario Aji menyoroti beberapa hal tentang Sirkuit Buriram termasuk tikungan terakhirnya.

JUARA.NET - Jelang Moto3 Thailand 2023, Hiroshi Aoyama, manajer Honda Team Asia yang menaungi Mario Aji, menyeroti tikungan terakhir Sirkuit Buriram.

Eks pembalap asal Jepang itu mengaku senang bisa kembali ke Negeri Gajah Putih.

Atmosfer penggila balap yang besar membuat timnya merasa disambut baik di sana.

Honda Team Asia memang punya kedekatan tersendiri dengan negara Asia Tenggara tersebut.

Ada satu pembalap mereka yang berasal dari Thailand, yakni Somkiat Cantra.

Pada Moto3 Thailand 2023 besok (27-29/10/2023) mereka bahkan menurunkan satu wildcard yang juga pembalap lokal, Tatchakorn Buasri.

Jelang gelaran Aoyama memberikan pendapatnya soal Sirkuit Buriram.

Sirkuit sepanjang 4.554 km itu disebutnya sebagai trek yang menantang.

Dia pun menyoroti satu titik dari sirkuit yakni tikungan terakhir.

Menurutnya, tikungan terakhir Buriram kerap menjadi saksi momen bersejarah dan juga dramatis.


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : Honda Team Asia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X