SEJARAH HARI INI - Badan Membengkak, Penakluk Mike Tyson Dilibas Evander Holyfield

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 25 Oktober 2023 | 06:00 WIB
Evander Holyfield (kanan), dengan mudah menang KO atas petinju penakluk Mike Tyson, Buster Douglas, pada 25 Oktober 1990.
TWITTER @BOXINGHISTORY
Evander Holyfield (kanan), dengan mudah menang KO atas petinju penakluk Mike Tyson, Buster Douglas, pada 25 Oktober 1990.

JUARA.NET - Orang pertama yang menaklukkan Mike Tyson langsung keok secara memalukan pada pertarungan berikutnya dalam sejarah hari ini 33 tahun yang lalu.

Pada 11 Februari 1990, Buster Douglas membuat kejutan besar di jagat tinju.

Dia menjadi orang pertama yang mampu menaklukkan legenda tinju kelas berat, Mike Tyson.

Sebelumnya memiliki rekor 37-0, Si Leher Beton kalah KO di ronde 10 dari Douglas.

Tidak ada yang menyangka kemenangan Douglas, yang saat itu mempunyai rekor 29 kali menang, 4 kali kalah, dan sekali imbang.

Kemenangan atas Tyson membuat Douglas merebut sabuk juara kelas berat WBA, WBC, dan IBF.

Menyusul hasil mengejutkan itu, rencana mengadu Mike Tyson dengan Evander Holyfield pun berantakan.

Holyfield sudah menunggu dan digadang-gadang akan menjadi lawan sempurna buat Tyson.

Pada 1988, Holyfield adalah juara sejati kelas penjelajah dengan memegang sabuk WBA, WBC, dan IBF.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Lakukan Aksi Mulia buat Orang Tua Lawan, Khabib Pamit Pensiun 

Namun, petinju berjulukan The Real Deal itu mencopot semua gelarnya demi naik ke kelas berat.

Holyfield siap menghadapi Tyson dengan meraih 5 kemenangan beruntun di kelas berat.

Akan tetapi, kekalahan mengejutkan Tyson membuat Holyfield akhirnya malah diadu dengan Douglas.

Pertarungan mereka tercatat dalam sejarah hari ini berlangsung pada 25 Oktober 1990 di The Mirage, Nevada, Amerika Serikat.

Evander Holyfield masuk ke pertarungan itu dalam kondisi prima.

Sedang mengusung rekor 24-0, The Real Deal berbobot ideal 94,3 kg.

Di lain pihak, tidak seperti waktu akan melawan Mike Tyson, Buster Douglas tidak berada dalam kondisi terbaik.

Badannya membengkak dengan bobot 111,5 kg, yang berarti hampir 7 kg lebih berat dari ukurannya waktu mengalahkan Tyson.

Alhasil, pertarungan berjalan tidak seimbang.

Holyfield mendominasi laga dengan mengungguli Douglas di ronde pertama dan kedua.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Penakluk Pertama Muhammad Ali Juara Olimpiade dengan Tangan Rusak 

Di ronde ketiga, Douglas mencoba melancarkan uppercut.

Pukulannya luput dan Douglas malah kehilangan keseimbangan.

Holyfield segera mengirim counter straight kanan yang mengena telak di rahang Douglas.

Sang penakluk Tyson langsung roboh dan tidak bangun lagi.

Holyfield dinyatakan menang KO di ronde ketiga untuk menjadi juara sejati kelas berat yang baru.

Buster Douglas mendapatkan banyak kritik karena persiapan dan penampilannya yang buruk.

Promotor tidak mau memberinya kesempatan untuk melakukan duel ulang.

Douglas menganggur selama 6 tahun setelah kalah dari Holyfield.

Dia hampir meninggal dunia karena kelebihan berat badan sampai hampir 182 kg.

Douglas baru kembali bertarung pada 1996 dan sempat mengukir 6 kemenangan beruntun.

Juara dunia sejati kelas berat hanya selama 8 bulan itu akhirnya pensiun pada 1999 dengan rekor 38 kali menang, 6 kali kalah, sekali imbang, dan sekali no contest.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X