Mungkinkah Kalahkan Islam Makhachev? Justin Gaethje Angkat Tangan

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 24 Oktober 2023 | 09:00 WIB
Jagoan paling sangar di UFC, Justin Gaethje, ingin menjadi lawan juara kelas ingan, Islam Makhachev berikutnya.
TWITTER.COM/@OCELOT_MMA
Jagoan paling sangar di UFC, Justin Gaethje, ingin menjadi lawan juara kelas ingan, Islam Makhachev berikutnya.

JUARA.NET - Jagoan paling sangar UFC, Justin Gaethje, menjawab pertanyaan apakah mungkin mengalahkan raja kelas ringan, Islam Makhachev.

Pada akhir pekan lalu di UFC 294, Makhachev baru saja mempertahankan gelar untuk kedua kalinya.

Menghadapi lawan yang sama, Alexander Volkanovski, jagoan Dagestan itu kembali memetik kemenangan.

Berbeda dari pertemuan pertama di mana dia hanya menang angka, kali ini Makhachev menang dengan lebih meyakinkan.

Makhachev meng-KO Volkanovski di ronde pertama.

Petarung berusia 31 tahun itu sekarang sudah mengoleksi 13 kemenangan beruntun di UFC.

Setelah mengunci Raja Kuncian UFC, Charles Oliveira, dan meng-KO Volkanovski yang sebelumnya tak pernah kalah finish di UFC, kini muncul pertanyaan apakah Islam Makhachev bisa dikalahkan?

Pernyataan itu diajukan ESPN sebagai petarung papan atas kelas ringan sekaligus jagoan paling sangar di UFC yang memegang sabuk BMF, Justin Gaethje.

Baca Juga: Colby Covington Kiamat, Teman Sparring Islam Makhachev Bantai Pegulat Olimpiade Amerika

Sang mantan juara interim kelas ringan UFC itu sendiri mengajukan namanya untuk menjadi lawan Makhachev berikutnya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X