SEJARAH HARI INI - Eliud Kipchoge Selesaikan Maraton di Bawah 2 Jam

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 12 Oktober 2023 | 06:00 WIB
Eliud Kipchoge menjadi orang pertama yang menyelesaikan lari maraton dalam waktu di bawah 2 jam pada 12 Oktober 2019.
TWITTER @INEOS159
Eliud Kipchoge menjadi orang pertama yang menyelesaikan lari maraton dalam waktu di bawah 2 jam pada 12 Oktober 2019.

Dalam sejarah hari ini, 12 Oktober 2019, Kipchoge mampu melakukannya di acara Ineos 1:59 Challenge.

Dua tahun sebelumnya, Kipchoge sudah pernah mencoba menyelesaikan maraton di bawah 2 jam.

Dia berusaha melakukannya dalam acara bertajuk Breaking2.

Namun, Kipchoge gagal karena hanya mengukir catatan waktu 2 jam 25 detik.

Dalam ajang Ineos 1:59 Challenge, Kipchoge akhirnya mampu finis di bawah 2 jam.

Pelari kelahiran 5 November 1984 menyelesaikan tantangan dalam waktu 1 jam 59 menit 40 detik.

Akan tetapi, catatan waktu itu tidak disahkan oleh IAAF sebagai rekor dunia yang baru.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Lionel Messi Sendirian Gendong Argentina ke Piala Dunia 2018

Pasalnya, Ineos 1:59 Challenge bukan ajang terbuka karena hanya diikuti oleh Eliud Kipchoge.

Kipchoge juga mendapatkan banyak bantuan untuk menyelesaikan jarak 42,195 km.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Express


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X