Hasil Final Hong Kong Open 2023 - Diwarnai Skor Dramatis 24-22, Apri/Fadia Juara Usai Bikin Duo Malaysia Gigit Jari

By Ananda Lathifah Rozalina - Minggu, 17 September 2023 | 14:25 WIB
Hasil Hong Kong Open 2023
PP PBSI
Hasil Hong Kong Open 2023

Setelah meraih gim poin empat kali, Apri/Fadia akhirnya berhasil memenangkan gim kedua dan memperpanjang pertarungan ke gim penentuan.

Di awal gim ketiga, Apri/Fadia berhasil merebut poin lebih dulu dari Tan/Thinaah.

Dalam kondisi tertinggal 4 poin, thinaah sempat meminta perawatan pada bagian kakinya.

Usai perawatan tersebut, Tan/Thinaah kembali kehilangan satu poin setelah permintaan challenge mereka tidak berhasil.

Apri/Fadia terus menerus mendapatkan poin tambahan dan membuat duo asal Malaysia itu tertinggal 7 poin.

Setelah cukup jauh tertinggal, Apri/Fadia kecolongan satu poin dari Tan/Thinaah.

Meski sempat kecolongan, Apri/Fadia tetap berhasil menjaga keunggulan hingga jeda interval dengan skor 11-2.

Pertarungan kembali berlanjut, Apri/Fadia kehilangan dua poin beruntun usai jeda interval.

Walau begitu, mereka kembali berhasil merebut poin-poin lannya.

Saat kondisi skor 18-6 untuk Apri/Fadia, Pearly Tan mengalami insiden yang membuatnya membutuhkan perawatan di bagian kakinya.

Pertarungan pun berhenti sejenak, sementara Tan mendapatkan perawatan.

Tan lantas berdiri meski sedikit terpincang dan melanjutkan kembali pertarungan dengan kondisi kaki yang terlihat tak baik-baik saja.

Terlepas dari kondisi Tan, Apri/Fadia akhirnya menutup gim ketiga dengan kemenangan dengan skor akhir 14-21, 24-22, 21-9.

Apri/Fadia pun berhak meraih gelar juara, sementara Tan/Thinaah harus puas dengan runner up.


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : Tournamen Software


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X