Karena 1 Alasan, Jagoan Mata Satu dari Dagestan Bakal Diusir Ayah Khabib dari Sasana

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 8 September 2023 | 08:00 WIB
Sharabutdin Magomedov, jagoan baru UFC asal Dagestan yang tidak akan pernah diterima berlatih di sasana ayah Khabib Nurmagomedov.
INSTAGRAM @SHARA_BULLET77
Sharabutdin Magomedov, jagoan baru UFC asal Dagestan yang tidak akan pernah diterima berlatih di sasana ayah Khabib Nurmagomedov.

Baca Juga: UFC Rekrut Monster Mata Satu yang Tak Terkalahkan dari Rusia

Mungkin akan ada orang yang mengira penyebabnya adalah gaya bertarung Sharabutdin Magomedov yang "murtad" dari ajaran Dagestan.

Bukannya beraliran gulat, jagoan berjulukan Shara Bullet ini malah bertipe striking.

Dari 11 kemenangan yang diraihnya, 10 didapatkan via KO.

Karakter Magomedov juga bisa membuat Abdulmanap tidak mau melatihnya.

Jagoan berusia 29 tahun ini temperamental, tidak seperti Khabib atau Makhachev yang kalem tetapi mematikan.

Belum lama ini, setelah mendapatkan kontrak dari UFC, Magomedov kedapatan berkelahi dengan seorang pria hanya karena dia berciuman dengan pacarnya.

Setelah dipisahkan, Shara Bullet malah menyerang sang pria lagi dengan cara membokongnya.

Kelakuan Magomedov pastinya mendapatkan kecaman dari para penggemar MMA.

Shara Bullet dengan enteng mengemukakan alasannya menghajar orang itu.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sport Express


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X