Hampir Mati, Petarung UFC Nashville Beberkan Kisah Tak Biasa di Balik Layar

By Ananda Lathifah Rozalina - Senin, 7 Agustus 2023 | 19:00 WIB
Jagoan anyar UFC, Jake Hadley mengaku hampir mati dan melihat tuhan
INSTAGRAM/UFC
Jagoan anyar UFC, Jake Hadley mengaku hampir mati dan melihat tuhan

JUARA.NET - Jake Hadley mengungkap cerita tak biasa di balik kekalahannya di UFC Nashville pada pekan lalu.

Jake Hadley menjadi salah satu petarung yang menelan kekalahan pada UFC Nashville yang berlangsung pada 5 Agustus 2023 waktu setempat.

Dalam duel tersebut, Jake Hadley yang bertarung di preliminary card menghadapi Cody Durden berakhir kalah lewat keputusan angka.

Jake Hadley kalah dengan angka 30-27, 30-27, 30-27 usai bertarung selama tiga ronde.

Usai kekalahannya tersebut, Jake Hadley menuturkan jika ia tak bisa bersaing secara maksimal karena sudah mengalami kesulitan sejak sebelum pertarungan.

Dalam cuitannya di Twitter, Hadley menuturkan jika dia mengalami kondisi yang parah saat melakukan penurunan berat badan.

Hadley yang turun di kelas terbang bahkan mengaku serasa hampir mati karena proses penurunan badan yang dilakukannya.

Baca Juga: Niat Tantang Nate Diaz, Korban Khabib Nurmagomedov Malah Pancing Musuh Lainnya

"Kalah dalam pertarungan beberapa hal yang tidak beres, sebelum pertarungan saya hampir mati selama penurunan berat badan," tulis Hadly.

"Saya benar-benar melihat Tuhan untuk sesaat."

Hadley menjelaskan jika tubuhnya tidak bisa terhidrasi secara normal dan kondisinya sedikit berbeda dari biasanya.

"Tidak bisa rehidrasi seperti normal terasa seperti itu berdampak besar pada performa saya, karena saya tidak bisa mendorong seperti biasa."

"Siapa pun yang mengenal saya tahu saya tidak pernah kentut," terang Hadley dalam cuitannya.

Meski mengeluhkan kondisi tubuhnya sebelum pertarungan, tak ada rincian lebih lanjut tentang faktor yang membuat proses penurunan berat badan Hadly menjadi sulit.

Dengan kondisi yang menderanya saat ini, Hadly tentu harus mempertimbangkan kembali masalah di kelas berat mana dia akan berkompetisi.

Jika melakukan penurunan berat badan untuk berkompetisi di kelas terbang terlalu sulit, Hadly tentu perlu memikirkan untuk pindah kelas.


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : MMANews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X