Ranking BWF Terbaru - Jonatan Christie Melesat 4 Peringkat, Viktor Axelsen Masih Kokoh di Puncak

By Ananda Lathifah Rozalina - Selasa, 1 Agustus 2023 | 13:30 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie
PP PBSI
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie

JUARA.NET - Ranking BWF terbaru menunjukkan perubahan cukup baik terjadi bagi tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie pekan ini.

Jonatan Christie baru saja meraih hasil positif di Japan Open 2023 pekan lalu.

Tunggal putra andalan Indonesia itu berhasil melaju hingga ke babak final.

Sayang, di babak final Jonatan Christie harus mengakui ketangguhan tunggal putra nomor 1 dunia, Viktor Axelsen.

Pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo itu diketahui tumbang dalam dua gim dengan skor 7-21, 18-21 dan harus puas dengan status runner up.

Usai kekalahan itu, Jonatan mengaku merasa sedikit kecewa.

"Saya sedikit kecewa saya tidak bisa melakukan apa yang saya rencanakan di gim pertama."

"Saya mencoba yang terbaik di gim kedua, tapi saya kehilangan beberapa poin."

"Secara keseluruhan ada hal-hal yang bisa saya tingkatkan," tutur Jonatan Christie usai laga final Japan Open 2023 sebagaimana dilansir dari laman resmi BWF.

Baca Juga: Legenda Bulu Tangkis Malaysia Misbun Sidek Ngamuk: Saya Dipecat, Rexy Mainaky Kok Dipertahankan?




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X