Francesco Bagnaia Kenang Sulitnya saat Awal-awal Jadi Murid Valentino Rossi

By Fiqri Al Awe - Selasa, 4 Juli 2023 | 12:00 WIB
Momen hangat dua murid legenda MotoGP, Valentino Rossi, Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi merayakan kemenangan bersama.
MOTOGP.COM
Momen hangat dua murid legenda MotoGP, Valentino Rossi, Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi merayakan kemenangan bersama.

JUARA.NET - Tentu ada suka dan duka yang dirasakan Francesco Bagnaia saat menjadi murid legenda MotoGP, Valentino Rossi.

Sudah kurang lebih 10 tahun pembalap Lenovo Ducati itu gabung akademi VR46.

Secara keseluruhan, dia memang tidak terlalu banyak berkorban.

Namun, momen sulit tetap dirasakannya pada awal-awal menuntut ilmu.

Yang paling berkesan adalah pengalamannya hidup sendiri.

Bagnaia mengaku sempat kesusahan saat harus mengurus apa-apa sendiri.

Beruntung, dia mendapatkan teman-teman baik yakni, Nocolo Bulega dan Lorenzo Baldassarri.

"10 tahun, awalnya lebih sulit," kenangnya, dilansir Juara.net dari Motosan.es.

"Sendirian di hotel sungguh menyulitkan."

"Pada awalnya, saya di rumah (Nicolo) Bulega, saya menumpang di sana."


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : Motosan.es


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X