Alasan Gilbert Burns Mau Duel dengan Belal Muhammad Dijatah 5 Ronde

By Reinaldo Suryo Negoro - Selasa, 25 April 2023 | 15:00 WIB
Gilbert Burns mengungkapkan alasannya mau menggelar duel lima ronde dengan Belal Muhammad di UFC 288.
INSTAGRAM @GILBERT_BURNS
Gilbert Burns mengungkapkan alasannya mau menggelar duel lima ronde dengan Belal Muhammad di UFC 288.

JUARA.NET - Petarung kelas welter, Gilbert Burns, meminta duelnya dengan Belal Muhammad di UFC 288 dijatah lima ronde.

Laga Burns dan Muhammad ini akan mentas sebagai co-main event dalam helatan yang dilangsungkan pada 6 Mei itu.

Sebagai acara pendamping yang tidak bertajuk duel perebutan gelar, pertarungan ini normalnya akan dilangsungkan dengan format tiga ronde.

Namun, petarung berjulukan Durinho mengajukan permintaan untuk memanjangkan durasi duelnya dengan jagoan berdarah Palestina itu menjadi lima ronde.

Permintaan ini sejatinya juga diajukan petarung Brasil itu dalam duel-duel sebelumnya seperti laga kontra Jorge Masvidal, Neil Magny, dan Khamzat Chimaev.

Buat duel kali ini, harapannya cukup besar untuk dikabulkan UFC lantaran Belal Muhammad juga memintanya.

"Saya telah meminta duel lima ronde," katanya seperti dilansir Juara.net dari MMA Junkie.

"Saya bahkan juga memintanya dalam pertarungan Chimaev."

"Untuk pertarungan kontra Jorge Masvidal dan melawan Neil Magny, saya juga meminta duel lima ronde."

Baca Juga: UFC 288 - Ini yang Bikin Belal Muhammad Mengerikan meski Tak Punya Gaya Duel Khas


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : mmajunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X