Francesco Bagnaia Sebut Marc Marquez Tidak Sengaja Bikin Celaka Pembalap Lain, Hanya Apes

By Reinaldo Suryo Negoro - Senin, 27 Maret 2023 | 09:20 WIB
Insiden yang melibatkan pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Miguel Oliveira (RNF Aprilia) pada balapan MotoGP Portugal 2023 di Sirkuit Algarve, Portimao, Minggu, 26 Maret 2023
MOTOGP.COM
Insiden yang melibatkan pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Miguel Oliveira (RNF Aprilia) pada balapan MotoGP Portugal 2023 di Sirkuit Algarve, Portimao, Minggu, 26 Maret 2023

JUARA.NET - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, memberikan komentar tentang insiden yang melibatkan Marc Marquez di MotoGP Portugal 2023.

Insiden itu sendiri terjadi pada tikungan tiga putaran ketiga balapan yang dilangsungkan pada Minggu (26/3/2023) di Sirkuit Algarve, Portimao.

Kecelakaan berawal dari senggolan pembalap bernomor motor 93 itu dengan Jorge Martin.

Usai senggolan tersebut, laju Marquez menjadi tidak terkendali layaknya seekor banteng.

Nahas pun menimpa Miguel Oliveira yang saat itu berada di depan The Baby Alien.

Pembalap asal tim RNF Aprilia bersama motor RS-GP yang dikendarainya langsung saja menjadi korban hantaman Marquez.

Lantaran penggemar mengenal Marc Marquez dengan gaya membalap yang agresif, mereka menduga ada faktor kesengajaan yang membumbui insiden ini.

Mungkin beberapa orang menganggap kakak dari Alex Marquez itu terlalu bernafsu dalam memburu hasil terbaik di balapan pertama musim ini.

Kendati demikian, Francesco Bagnaia selaku pesaingnya tidak memiliki pandangan demikian.

Baca Juga: Hasil MotoGP Portugal 2023 - Marc Marquez Blunder, Francesco Bagnaia Sapu Bersih


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Motosan.es


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X