Jon Jones Bukan GOAT Menurut Mantan Petarung MMA, Dianggap Belum Cukup Berikan Bukti Kehebatannya

By Ananda Lathifah Rozalina - Selasa, 7 Maret 2023 | 16:00 WIB
Raja kelas berat UFC, Jon Jones disebut belum pantas pegang predikat GOAT
TWITTER.COM/@MMAHISTORYTODAY
Raja kelas berat UFC, Jon Jones disebut belum pantas pegang predikat GOAT

"Saya kira saya ingin melakukan penyelaman yang sangat besar dan dalam untuk menganggapnya sebagai GOAT," Thomson memulai.

"Tapi saya tahu itu, saya tahu akan ada banyak orang yang akan berkata seperti 'Oh, kamu hanya…' Tidak peduli apa yang akan mereka katakan, saya bahkan tidak peduli apa yang mereka katakan."

"Lagi, bahkan jika itu bukan Jon, katakanlah itu Dan Henderson, atau katakanlah Randy Couture, katakanlah seseorang seperti itu. Saya akan tetap merasakan hal yang sama."

Thomson berpendapat jika kualitas lawan-lawan yang pernah dihadapi Jones tidak cukup baik.

Baca Juga: Awalnya Diremehkan Bos UFC, Wajah Petarung Wanita Ini Berakhir Diabadikan Jadi Mural Usai Banggakan Kampung Halaman

Penilaian Thomson ini muncul setelah dia melihat persaingan di kelas lainnya.

Jones sebelumnya mendominasi kelas berat ringan selama hampir satu dekade di mana dia hanya kalah sekali dan itupun karena didiskualifikasi.

Thomson juga merasa bahwa kelas berat saat ini kurang petarung berkualitas jika dibandingkan dengan level kelas lainnya.

Baik saat aktif di kelas berat ringan maupun kelas berat saat ini, belum banyak rival berkualitas yang bisa dihadapi Jones.


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : MMANews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X