Nasib Penakluk Tony Ferguson, Rasakan Firasat Buruk Disisihkan UFC

By Fiqri Al Awe - Rabu, 1 Februari 2023 | 15:00 WIB
Penakluk Tony Ferguson, Beneil Dariush sudah punya firasat buruk dirinya bakal ditepikan dari bursa calon penantang gelar kelas ringan UFC.
TWITTER.COM/@MMAFIGHTING
Penakluk Tony Ferguson, Beneil Dariush sudah punya firasat buruk dirinya bakal ditepikan dari bursa calon penantang gelar kelas ringan UFC.

JUARA.NET - Firasat buruk dirasakan penakluk Tony Ferguson, Beneil Dariush yang merasa dirinya bakal disisihkan UFC dari duel perebutan gelar.

Jagoan asal Amerika Serikat ini sebenarnya sudah layak maju bertemu penguasa kelas ringan.

Pasalnya rekor bertarung pria berusia 33 tahun tersebut sangat mentereng.

Dia tercatat tidak pernah kalah dalam delapan pertarungan beruntun.

Kemenangan yang diamankan olehnya juga bukan berasal dari duel ecek-ecek.

Petarung sekelas Tony Ferguson hingga Mateusz Gamrot merupakan sebagian kecil dari korban kehebatannya.

Meski rekornya bagus, jagoan kelahiran Iran itu merasakan firasat buruk soal dirinya yang disisihkan dari duel perebutan gelar.

Ketimbang namanya, dia merasa Rafael Fiziev yang akan maju sebagai penantang selanjutnya.

Firasatnya makin menguat karena duel yang belakangan ini diumumkan.

Rencana Fiziev bakal melawan Justin Gaethje pada bulan Maret nanti.

Baca Juga: Gaya Bertarung Tony Ferguson Disebut Menyebalkan untuk Dilawan

"UFC tidak pernah datang ke saya, dan berkata: 'Anda selanjutnya (untuk duel perebutan gelar)," ungkap Beneil Dariush, dilansir Juara.net dari Sportskeeda.com.

"Saya tidak merasa mereka melihat saya sebagai penantang utama."

"Saya pikir itu tergantung duel Gaethje lawan Fiziev."

"Jika mereka benar bertarung dan Fiziev menang."

"Dia (Fiziev) punya rekor tujuh kemenangan beruntun. Dia berpeluang mengalahkan jagoan ranking tiga."

"Mereka bakal memajukan dia, ketimbang saya."

"Hal ini tentu menyebalkan, tetapi mereka mungkin akan melakukan itu," sambungnya.

Beneil Dariush kini sedang menduduki ranking empat di kelas ringan.

Dia baru saja mengamankan kemenangan dari duel lawan Mateusz Gamrot bulan Oktober kemarin.

Baca Juga: Hasil UFC 280 - Pertahanan Kokoh dan Satu Bom Pukulan, Beneil Dariush Atasi Mateusz Gamrot

Sebenarnya dia dikabarkan bakal mendapatkan duel besar.

Bukan kaleng-kaleng, lawan kuat sekelas mantan juara kelas ringan, Charles Oliveira disebut-sebut sebagai calon lawannya.

Kabar tersebut kian kencang berhembus setelah kubu sang eks penguasa juga utarakan minat yang sama.

"Dariush datang dengan rekor kemenangan yang bagus," ucapnya.

"Dia juga pernah menimba ilmu di Chute Boxe sama seperti saya."

"Apakah itu duel bisa membuat saya langsung maju ke duel perebutan gelar?," sambung Oliveira.

Namun, pertarungan yang tentunya menarik ini masih berstatus rumor.

Baca Juga: Kemenangan atas Charles Oliveira Bukan Jaminan Beneil Dariush Dapat Perebutan Gelar


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X