Terkaan Jorge Masvidal soal Dalih Conor McGregor Ogah Berduel Dengannya

By Reinaldo Suryo Negoro - Selasa, 31 Januari 2023 | 18:00 WIB
Jorge Masvidal (kiri) menerka alasan di balik penolakan Conor McGregor (kanan) untuk berduel dengannya.
TWITTER/@MMAJUNKIE
Jorge Masvidal (kiri) menerka alasan di balik penolakan Conor McGregor (kanan) untuk berduel dengannya.

JUARA.NET - Petarung kelas welter UFC, Jorge Masvidal, membeberkan dugaan tentang alasan Conor McGregor tidak mau berlaga dengannya.

Masvidal dan McGregor memang sudah beberapa kali dikait-kaitkan untuk melakoni sebuah pertarungan.

Laga kedua sosok ini sebenarnya cukup masuk akal.

Perbedaan asal divisi agaknya tidak akan menjadi penghalang bagi mereka untuk bertarung.

Baca Juga: Conor McGregor Bisa Perebutkan Gelar Juara Kelas Welter, Rajanya Cuma Beri Syarat Ini

 

Masvidal yang saat ini berkompetisi di kelas welter pernah berlaga dengan standar kelas ringan.

Sebaliknya, The Notorious yang merupakan petarung kelas ringan pernah menyinggahi divisi yang kini dikuasai Leon Edwards itu.

Artinya, kedua sosok ini agaknya tidak akan mengala,i kesulitan mencapai konsensus tentang standar pertarungan mereka.

Selain itu, mereka adalah duo jagoan penarik atensi.

Artinya, UFC pastinya akan senang-senang saja apabila Gamebred dan McGregor mau bertarung.

Jorge Masvidal pun mengungkapkan bahwa rencana duelnya dengan Conor McGregor pernah coba direalisasikan oleh UFC.

Akan tetapi, petarung asal Irlandia itu disebut Masvidal selalu menolaknya.

Baca Juga: Keyakinan Sohib Khabib soal Musuh Conor McGregor saat Comeback ke UFC

Jagoan asal Miami itu sampai tidak habis pikir dengan penolakan McGregor itu.

"Saya mau Conor, tetapi Conor tak menginginkan saya," kata Masvidal seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda.

"Itu menyebalkan, Anda tahu? Dia hanya tidak menginginkannya."

"Saat UFC menaikkan rencana tersebut, dia menolaknya."

"Saya tidak tahu mengapa."

Jorge Masvidal lantas membuat terkaannya sendiri terkait penolakan rival Khabib Nurmagomedov itu untuk berduel dengannya.

Menurutnya, dia memiliki berbagai keunggulan dibandingkan dengan McGregor.

Baca Juga: Dustin Poirier Jagokan Conor McGregor dalam Pertarungan Dua Mangsanya

Dengan berbagai keunggulan ini, si korban KO Kamaru Usman menganggap dirinya bukan pertarungan yang bagus untuk McGregor dan bisa mencoreng nama besarnya.

"Dalam hal fisik, saya lebih besar," imbuh penyangga sabuk BMF ini.

"Saya pikir saya lebih cepat darinya."

"Kita semua tahu, saya memukul lebih keras darinya, jadi saya paham."

"Soal gaya, itu bukan duel terbaik untuknya atau namanya, Anda tahu itu?"

"Saya tidak akan menahan-nahan diri untuk menghajarnya."

"Saya juga akan melakukan dengan cara yang buruk untuk namanya," pungkas Jorge Masvidal.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X