Bukan Pilih-pilih Lawan Gampang tetapi Langkah yang Pintar, Mantan Pelatih Mike Tyson Bela Jake Paul

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 5 November 2022 | 15:30 WIB
Pertarungan tinju antara legenda MMA, Anderson SIlva (kiri) dengan petinju YouTuber, Jake Paul (kanan) Minggu (30/10/2022) di Arizona, Amerika Serikat.
TWITTER/@MMAFIGHTING
Pertarungan tinju antara legenda MMA, Anderson SIlva (kiri) dengan petinju YouTuber, Jake Paul (kanan) Minggu (30/10/2022) di Arizona, Amerika Serikat.

JUARA.NET - Mantan pelatih Mike Tyson, Teddy Atlas sepertinya tidak mempermasalahkan YouTuber, Jake Paul yang melawan para petarung tua.

Musuh-musuh Paul sebenarnya juga bukan petarung level ecek-ecek.

Beberapa waktu lalu dia berbagi ring tinju dengan Anderson Silva yang merupakan legenda MMA.

Meski begitu, Silva memang sudah tidak lagi muda.

Jurang selisih usia selebar 22 tahun terbentang di antara Paul dan juga Silva.

Kondisi ini membuat Jake Paul banyak disebut pilih-pilih lawan yang mudah.

Hal tersebut ternyata sama sekali tidak dipermasalahkan oleh Teddy Atlas.

Mantan pelatih legenda tinju, Mike Tyson itu merasa Paul tak seharusnya mendapatkan nyinyiran karena dia hanya melakukan hal yang pintar.

"Apakah kita bisa membencinya karena telah melakukan hal yang pintar untuk mendapatkan uang dan kesuksesan?," ungkap Teddy Atlas dilansir Juara.net dari Middleeasy.com

"Itu adalah cara orang Amerika Serikat. Biasanya memang seperti itu."

Baca Juga: Seruan Boikot Jake Paul oleh Pecundang Jon Jones Dinilai Konyol oleh Mantan Petarung UFC

"Dia melihat ada kesempatan menghasilkan uang dengan cara seperti itu."

"Dan dia melakukannya dengan baik agar sukses."

"Dia sudah mengeksekusi rencana yang dia buat sebelumnya," sambungnya.

Lanjutkan komentarnya, Teddy Atlas merasa melawan petarung yang berusia uzur sebenarnya juga bukan perkara mudah.

Ada risiko yang menanti Jake Paul di setiap duelnya.

"Ada risiko di sana," ucapnya.

"Dia berpeluang dipermalukan dan juga tubuhnya bisa sakit."

"Apakah dia sengaja memilih lawan yang mudah?."

"Anda ingin saya kembali melihat petarung yang coba-coba melawan Mayweather untuk duel pertamanya?."

Baca Juga: Aksinya Habisi Legenda MMA Disebut Hasil Manipulasi, Begini Respons Jake Paul

"Yang saya bisa katakan adalah apakah menjadi pintar membuat Anda layak mendapatkan cacian?," imbuh Atlas.

Pada akhirnya, Atlas memberikan kredit tersendiri untuk Jake Paul.

Dia merasa sang YouTuber telah mengambil duel yang paling mungkin dia menangkan.

"Untuk memilih lawan, apakah seseorang perlu jadi pilot yang menabrakkan dirinya sendiri?," tambah Atlas dengan analoginya.

"Apakah hal itu bakal membuat Anda senang? Baiklah, beri saya Godzilla atau King Kong."

"Saya memberikan kredit sesuai konteks yang dia lakukan."

"Dia telah meletakkan sesuatu tepat pada tempatnya," tutup Atlas.

Sebelum beradu tinju dengan Silva, Jake Paul sudah bertarung sebanyak lima kali.

Di samping Anderson Silva, pria asal Amerika Serikat itu sudah mengalahkan veteran jagoan UFC lainnya sepeti Ben Askren dan Tyron Woodley.

Baca Juga: Anderson Silva Beberkan Penyebab Kekalahannya dari Jake Paul


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : middleeasy.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X