Anthony Joshua Luput, Inilah Beberapa Petinju yang Dilirik Tyson Fury sebagai Lawan pada Tahun 2023

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 22 Oktober 2022 | 06:00 WIB
Tyson Fury (kanan) saat menjotos Deontay Wilder (kiri) ketika melakoni trilogi di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (10/10/2021).
TWITTER.COM/PREMIERBOXING
Tyson Fury (kanan) saat menjotos Deontay Wilder (kiri) ketika melakoni trilogi di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (10/10/2021).

JUARA.NET - Raja tinju kelas berat versi WBC, Tyson Fury sudah menentukan beberapa calon lawan untuk tahun 2023, menariknya dia tidak menyebut nama Anthony Joshua.

Padahal, duel Fury dan Joshua nyaris saja terealisasi.

Drama negosiasi yang alot akhirnya membuat Fury membanting arah stir mereka ke Derek Chisora.

Rencananya duel tinju Tyson Fury vs Derek Chisora bakal digelar tanggal 3 Desember mendatang.

Fury bakal menjadikan gelar versi WBC miliknya sebagai sesembahan dalam duel tersebut.

Belum juga bertarung dengan Chisora, Fury sudah memikirkan rencana selanjutnya.

Petinju berjulukan The Gypsy King itu mengincar beberapa pertarungan untuk tahun 2023 mendatang.

Pertama, sosok pemegang gelar WBA, WBO, IBO, IBF, dan The Ring, Oleksandr Usyk jadi buruan utama Fury. 

"Saya sudah menyiapkan tiga duel di tahun depan (2023)," ujar Tyson Fury dilansir Juara.net dari Boxingscene.com.

"Dimulai dari Februari melawan Usyk."

Baca Juga: Satu Hal dari Derek Chisora yang Bikin Tyson Fury Pede Duel Mereka Bakal Laku

"Selanjutnya, menggelar duel ulangan jika dia mau, dia boleh mendapatkan duel ulangan itu."

"Dan selanjutnya ada satu duel lagi di akhir tahun," sambungnya.

Di samping nama Oleksandr Usyk, Fury ternyata masih minat menggelar duel tinju melawan Deontay Wilder.

Dia juga menyebut beberapa petinju Inggris, seperti Joe Joyce dan Daniel Dobois sebagai kandidat calon lawan.

"Wilder mungkin, jika itu adalah duel wajib," ucapnya.

"Joe Joyce, Dubois."

"Ada banyak petinju Inggris yang bisa di-sikat," imbuhnya.

Soal duel tinju Fury melawan Wilder, itu berarti akan menjadi bentrokan keempat mereka andai benar-benar terwujud.

Menariknya, peluang duel ulangan tersebut belakangan kian terbuka.

Apalagi Bos World Boxing Council atau WBC, Mauricio Sulaiman menyebut duel Deontay Wilder vs Andy Ruiz Jr sebagai pertarungan perebutan tempat bersua pemegang gelar yakni Tyson Fury.

Baca Juga: Deontay Wilder Cetak Kemenangan KO Ganas, Begini Reaksi Eks Pelatih Mike Tyson hingga Oscar De La Hoya

"Seluruh duel eliminasi untuk gelar akan segera disampaikan termasuk duel Ruiz vs Wilder," ucap Mauricio Sulaiman dilansir Juara.net dari Boxing-Social.com.

"Wilder punya pukulan yang keras, tetapi dia tidak aktif setelah dua kekalahan menyulitkan."

"Anda takkan tahu apa yang ada di pikirannya. Tetapi, saya lihat dia sedang dalam momen terbaiknya."

"Andy Ruiz adalah petinju yang komplet. Dia juga punya pukulan keras."

"Tetapi, gaya bertarung mempengaruhi pertarungan."

"The Destroyer (julukan Andy Ruiz Jr) lebih pendek dari Wilder, itu akan menyulitkan dia (Ruiz)," tambahnya.

Untuk diketahui, saat ini duel tinju Deontay Wilder vs Andy Ruiz Jr masih belum diresmikan.

Baca Juga: Persaingan dengan Tyson Fury dan Oleksandr Usyk Dianggap sebagai Hal Gampang buat Andy Ruiz Jr


Editor : Fiqri Al Awe


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X