UFC Vegas 62 - Gacoan Khabib Mundur dari Sabungan, Ini Penyebabnya

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 15 Oktober 2022 | 13:00 WIB
Montase jagoan UFC gacoan Khabib Nurmagomedov, Askar Askarov dengan calon lawannya, Brandon Royval.
TWITTER/FIGHTBOOKMMA
Montase jagoan UFC gacoan Khabib Nurmagomedov, Askar Askarov dengan calon lawannya, Brandon Royval.

JUARA.NET - Petarung yang sempat dijagokan Khabib Nurmagomedov, Askar Askarov harus menepi dari jadwal UFC Vegas 62.

Kabar pembatalan duel di kelas terbang ini diumumkan pada prosesi timbang badan Jumat (14/10/2022) waktu setempat.

Dilansir Juara.net dari MMAJunkie.com, penyebab Askarov menepi adalah masalah dalam proses pemangkasan berat badan.

Askar Askarov pada UFC Vegas 62 besok Minggu (16/10/2022) sebenarnya dijadwalkan bersua Brandon Royval.

Sebagai jagoan ranking ke-4, duel menghadapi Royval tentu merupakan pertarungan yang penting.

Pasalnya, Royval adalah petarung dengan ranking tepat di bawah Askarov yakni peringkat ke-5.

Kabar pembatalan duel tersebut langsung ditanggapi oleh Royval.

Lewat media sosialnya, dia menyebut bahwa pertarungan sempat coba diselamatkan dengan duel di kelas tangkapan.

Namun, pihak Askarov menolak penawaran itu sehingga pertarungan dibatalkan.


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : MMAjunkie.com, Twitter.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X