Kejuaraan Dunia 2022 - Datang dengan Hasil Minor, Chico Aura Mulai dari Nol

By Reinaldo Suryo Negoro - Jumat, 12 Agustus 2022 | 15:00 WIB
Chico Aura Dwi Wardoyo ukir sejarah usai menangi Malaysia Masters 2022, Minggu (10/7/2022)
PBSI
Chico Aura Dwi Wardoyo ukir sejarah usai menangi Malaysia Masters 2022, Minggu (10/7/2022)

JUARA.NET - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, memberikan komentar tentang persiapan jelang Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022.

Chico Aura mengaku bahwa persiapannya untuk menyongsong Kejuaraan Dunia 2022 mendatang sudah cukup baik.

Namun, Chico juga menyatakan masih ada yang perlu disiapkannya,

Salah satu hal tersebut adalah kondisi mental.

Baca Juga: Evaluasi Pelatih untuk Chico

 

"Persiapan sudah cukup baik, tinggal kondisi badan, otot, sama mental," kata Chico Aura Dwi Wardoyo.

Persiapan mental agaknya memang menjadi perhatian serius Chico Aura.

Pasalnya, pebulu tangkis berusia 24 tahun tersebut menyongsong hajatan pada 22 sampai 28 Agustus mendatang dengan hasil minor dari Singapura.

Dalam partisipasinya di ajang Singapore Open 2022, Chico Aura harus berkemas lebih awal usai kalah dari pebulu tangkis Kanada, Brian Yang, di babak 32 besar.

Chico Aura Dwi Wardoyo pun berbicara mengenai kekalahan di Singapura itu.

Chico mengatakan bahwa ketika berlaga di Singapura, dia merasa terbebani saat bermain.

Untuk Kejuaraan Dunia kali ini, Chico berniat memulai semuanya dari nol dan fokus ke depan.

Baca Juga: Chico Raih Medali Perak Kejuaraan Dunia Junior

"Tempo hari di Singapore ada beban sedikit."

"Mungkin agak terbebani bermain di Singapura, kurang lepas."

"Tetapi, di Kejuaraan Dunia ini mulai dari nol lagi dan fokus buat ke depan."

Kejuaraan Dunia tahun ini akan menjadi yang pertama bagi pebulu tangkis asal Jayapura itu.

Chico pun bersyukur mendapatkan kesempatan tersebut.

Pebulu tangkis bertinggi 1,8 meter ini lantas berniat memberikan penampilan terbaiknya.

Selain itu, Chico juga tidak ingin merasa terbebani lagi dan akan bermain dengan enjoy.

Baca Juga: Pelatih: Chico Punya Peluang Menang

"Pertama bersyukur bisa ada kesempatan bermain di Kejuaraan Dunia."

"Ingin kasih permainan terbaik, mau keluarkan apa yang sudah dilatih."

"Ingin enjoy juga di lapangan, menikmati pertandingan," pungkas pemenang Malaysia Masters 2022.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : PBSI.id


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X