Jadi Perang Dunia, Petarung Kelas Bulu UFC Kini Akui Hindari Latihan Bareng Kakaknya Sendiri

By Reinaldo Suryo Negoro - Jumat, 15 Juli 2022 | 07:00 WIB
Petarung kelas bulu UFC, Herbert Burns, dalam wawancara via Zoom dengan Bolasport.com/Juara.net pada Rabu (13/7/2022).
JUARA.NET
Petarung kelas bulu UFC, Herbert Burns, dalam wawancara via Zoom dengan Bolasport.com/Juara.net pada Rabu (13/7/2022).

JUARA.NET - Petarung kelas bulu UFC, Herbert Burns, mengatakan latihannya dengan kakaknya sendiri, Gilbert Burns, bisa menjadi perang dunia.

Herbert Burns dan Gilbert Burns diketahui merupakan saudara kandung yang berjarak setahun dengan status si sulung ada di pundak sang jagoan elite kelas welter.

Kendati saudara kandung, Herbet Burns mengatakan bahwa dia sekarang berlatih dengan kakaknya itu sesekali saja.

Petarung berjulukan The Blaze ini bahkan menyatakan mereka sudah berhenti berlatih bersama secara intensif bertahun-tahun lalu.

Baca Juga: UFC Long Island - Jagoan Ini Kenang Momen Pertarungan Berat di Indonesia

Sambil bercanda, Herbert Burns menyatakan berhenti berlatih dengan Gilbert Burns karena menganggap latihan mereka bisa menjadi perang dunia.

Herbert mengatakan bahwa dia kini lebih memilih berlatih dengan petarung yang berukuran sama ketimbang dengan Gilbert Burns.

"Beberapa tahun terakhir kami mulai berhenti berlatih bersama," kata Herbert Burns dalam wawancara eksklusif dengan Juara.net, Rabu (13/7/2022).

"Hanya beberapa kali saja kami berlatih bersama karena itu bisa menjadi Perang Dunia II kalau kami berlatih bersama."

"Saya sekarang lebih sering berlatih dengan teman-teman yang berat badannya sama, tidak lagi yang lebih berat seperti Gilbert."

Seperti yang diketahui, Herbert Burns dan Gilbert Burns bertarung di kelas yang berbeda di UFC.

Herbert Burns berkarier di kelas bulu sedangkan Gilbert Burns adalah petarung kelas welter.

Baca Juga: UFC Vegas 58 - Ketimbang Charles Oliveira, Mangsa Khabib Mending Tantang Conor Mcgregor Usai Lewati Rafel Fiziev

Namun, Gilbert Burns sudah terbilang jauh lebih dulu bergabung ke UFC sebelum Herbert Burns.

Gilbert Burns sudah bertarung di UFC pada 2014 sedangkan adiknya baru melakoni debut pada tahun 2020.

Gilbert Burns bahkan sudah sampai duel perebutan gelar kendati akhirnya kalah dari Kamaru Usman dengan KO.

Walaupun Gilbert Burns terbilang lebih kaya pengalaman, bukan berarti dia tidak membutuhkan sang adik.

Herbert Burns mengatakan dia terkadang membantu kakaknya dengan cara memberikan masukan.

Petarung 34 tahun ini mengatakan bahwa Gilbert Burns juga membantu dirinya.

Salah satu bantuan yang diberikan Gilbert Burns kepada adiknya ini adalah dengan menjadi cornerman.

Baca Juga: Kamaru Usman Antre Dulu, Jiri Prochazka Bertitah Bakal Dahulukan Dua Petarung Ini

Herbert mengungkapkan kakaknya akan berada di sudutnya dalam pertarungan melawan Bill Algeo di UFC Long Island (16/7/2022).

"Tetapi, kami masih saling membantu. Saya cukup bagus dalam membaca permainan petarung."

"Jadi kadang-kadang saya memberikan masukan apa yang perlu dilakukan Gilbert."

"Dia juga membantu saya. Sekarang dia akan berada di corner saya di UFC Long Island nanti," pungkas jagoan dengan rekor 11-3.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X