Setelah UFC 274, Bentrokan Islam Makhachev vs Charles Oliveira Jadi Tidak Berat Sebelah

By Febri Eka Pambudi - Jumat, 24 Juni 2022 | 13:30 WIB
Montase jagoan UFC, Charles Oliveira (kiri), dan Islam Makhachev.
TWITTER/MMAHISTORYTODAY
Montase jagoan UFC, Charles Oliveira (kiri), dan Islam Makhachev.

JUARA.NET - Mantan jagoan MMA, Chael Sonnen, bicara soal potensi pertarungan Charles Oliveira dan Islam Makhachev di kelas ringan UFC.

Kelas ringan UFC saat ini mengalami kekosongan juara setelah UFC 274 (7/5/2022).

Saat itu Charles Oliveira yang berstatus sebagai juara menghadapi Justin Gaethje.

Beberapa jam sebelum pertarungan, sabuk juara Oliveira harus dilucuti karena dia gagal memenuhi batas berat tubuhnya.

Oliveira saat itu lebih berat sekitar 200 gram pada sesi timbang badan.

Akibatnya meski menang atas Gaethje, Oliveira hanya mendapatkan status sebagai penantang juara nomor satu.

Rencananya Oliveira bakal melakoni pertarungan perebutan sabuk pada Oktober nanti dengan lawannya disebut-sebut adalah Islam Makhachev.

Kedua jagoan memang hampir seimbang dengan rentetan kemenangan berturut-turut yang mereka miliki.

Baca Juga: Jauh dari Perebutan Gelar karena Khabib dan Charles Oliveira, Dustin Poirier Disarankan Sikat Pembuat Bonyok Khamzat Chimaev

Bagi Chael Shonen, pertandingan Oliveira menghadapi Makhachev bakal menjadi bentrokan yang menarik.

Menurutnya saat menghadapi Gaethje, jagoan asal Brasil itu menunjukkan penampilan yang sangat impresif.

Oliveira berhasil melakukan kuncian rear-naked choke pada ronde pertama.

Penampilan itu mengubah pandangan Sonnen terkait peluang Oliveira jika menghadapi Makhachev nanti.

Sebelumnya Sonnen sama sekali tidak mengunggulkan Oliveira kalau melawan Makhachev.

Sebelumnya, Sonnen memprediksi jika bentrokan kedua jagoan kelas ringan itu bakal berat sebelah dan didominasi oleh Makhachev.

“Makhachev versus Oliveira kini adalah pertandingan yang sangat menarik," ungkap Chael Sonnen dikutip dari Sportskeeda.

Baca Juga: Obrolan Samurai, Mantan Raja Paling Tua UFC Beberkan Pesan Charles Oliveira Kepadanya

"Sebelum kemenangan Oliveira atas Justin Gaethje di UFC 274, laga dia melawan Makhachev tidak terlihat menarik."

Sonnen menyatakan bahwa dalam laga menghadapi Gaethje, Oliveira memperlihatkan potensi dirinya bisa bertarung seimbang dengan Makhachev. 

Hal ini meningkatkan minat Sonnen untuk menyaksikan bentrokan Oliveira vs Makhachev.

"Sebelum UFC 274, saya tidak terlalu tertarik untuk menonton Oliveira vs Makhachev."

"Saya merasa sudah tahu pertarungannya akan berjalan seperti apa."

"Saya merasa bisa memberi tahu Anda dengan pasti bahwa Islam akan sangat difavoritkan."

"Pertarungan itu akan bodoh dan tidak terlalu menarik."

Oliveira kini memang terlihat makin sakti dan meyakinkan setelah kemenangan atas Gaethje.

Dia berarti sudah mengalahkan tiga jagoan teratas dalam ranking kelas ringan UFC saat ini yakni Michael Chandler, Dustin Poirier, dan Gaethje.  


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X