Sebut Empat Jagoan yang Sukses di Tim Satelit, Alex Rins Kuatkan Sinyal ke LCR Honda

By Reinaldo Suryo Negoro - Kamis, 23 Juni 2022 | 06:00 WIB
Pembalap Suzuki, Alex Rins, menguatkan sinyal bergabung dengan tim satelit, LCR Honda.
MotoGP.com
Pembalap Suzuki, Alex Rins, menguatkan sinyal bergabung dengan tim satelit, LCR Honda.

JUARA.NET - Pembalap Suzuki, Alex Rins, menguatkan sinyal hijrah ke LCR Honda untuk MotoGP 2023 dengan menyebut empat pembalap yang terbilang sukses di tim satelit.

Rumor hijrahnya Alex Rins ke LCR Honda ini tidak lepas dari komentar bos tim tersebut, Lucio Ceccinello, beberapa waktu lalu.

Lucio Ceccinello secara blakblakan mengungkapkan ketertarikan untuk mendatangkan pembalap asal Barcelona ini ke timnya.

Pernyataan tentang ketertarikan Lucio Ceccinello ini tidak lepas dari terombang-ambingnya nasib sang pembalap tatkala Suzuki memutuskan mundur dari MotoGP tahun depan.

Baca Juga: Bubar dari Suzuki, Alex Rins Masih Satu Merek dengan Joan Mir di MotoGP 2023

"Saya tak suka membuang sesuatu yang sudah kami bangun," tegas Ceccinello dilansir Juara.net dari Motosan.es.

"Bersama Alex, kami sudah banyak bekerja dalam dua tahun ini."

"Saya ingin kerja keras itu membuahkan hasil."

"Tetapi, jika pembalap seperti Mir dan Rins butuh tunggangan, tentu saja saya mungkin tertarik."

Ketertarikan Lucio Ceccinello ini agaknya sudah beroleh tanggapan dari Alex Rins.

Alex Rins memberikan tanggapan positif dengan berkata bahwa dia tidak punya masalah untuk bergabung ke tim satelit seperti halnya LCR Honda.

Menurutnya, tim satelit saat ini mampu bersaing dengan tim pabrikan.

Baca Juga: Takaaki Nakagami Bebas Sanksi meski Bisa Bikin Nyawa Melayang, Raja MotoGP Catalunya 2022 Geram

Alex Rins lantas menyebut nama Enea Bastianini, Jorge Martin, Johann Zarco, dan Fabio Quartararo sebagai empat pembalap yang pernah berkarier di tim satelit yang kemudian mampu bersaing dengan tim pabrikan.

“Saya ingin berada di tim pabrikan, tentu saja, tetapi tim satelit tidak seperti dulu."

"Dulu tim satelit tidak bisa bertarung dengan pembalap pabrikan, tetapi sekarang semuanya berbeda."

"Lihat misalnya Enea Bastianini di Gresini, Jorge Martín dan Johann Zarco dengan Pramac."

"Jika kita melihat musim sebelumnya, bahkan Fabio Quartararo ketika dia berada di Petronas."

"Fabio Quartararo bertarung dalam balapan satu melawan satu dengan Marc Marquez dan Andrea Dovizioso dari tim pabrikan," pungkas pembalap 26 tahun.

LCR Honda diketahui tidak hanya tertarik pada Alex Rins sebagai pengisi dua kursi mereka tahun depan.

Lucio Ceccinello juga berniat mengangkut rekan setim Alex Rins saat ini, Joan Mir. 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Speedweek.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X