Sukses Bikin Kaget, Joanna Jedrzejczyk Dukung Zhang Weili Kudeta Ratu Divisi

By Reinaldo Suryo Negoro - Senin, 13 Juni 2022 | 06:00 WIB
Petarung UFC, Zhang Weili.
TWITTER @MMAWEILI
Petarung UFC, Zhang Weili.

JUARA.NET - Mantan ratu kelas jerami, Joanna Jedrzejczyk, memberikan komentar tentang pertarungan Zhang Weili selanjutnya usai UFC 275.

Joanna Jedrzejczyk menyebut Zhang Weili akan mendapatkan duel perebutan gelar kontra Carla Esparza.

Joanna Jedrzejczyk yakin bahwa petarung China itu akan mendapatkan duel perebutan gelar usai penampilan impresif di UFC 275.

Joanna Jedrzejczyk sendiri merupakan korban Zhang Weili di partai yang digelar pada Minggu (12/6/2022) di Singpapura.

Baca Juga: Hasil UFC 275 - Zhang Weili Ngamuk, Joanna Jedrzejczyk Dihajar sampai Semaput

Petarung asal Polandia itu dibuat pingsan usai dihantam pukulan memutar Zhang.

Namun, bukan KO indah tersebut yang membuat Joanna Jedrzejczyk terkesan pada Zhang Weili.

Mantan juara kelas jerami ini mengatakan bahwa dia terkesan dan bahkan dibuat cukup kaget dengan hebatnya permainan bawah Zhang Weili.

Weili sendiri selama ini lebih dikenal akan kemampuan striking ketimbang permainan bawahnya.

"Ronde pertama untuk Weili, Dia sangat kuat," kata jagoan berusia 34 tahun.

" Ya, ronde pertama. Dia benar-benar mengejutkan saya dengan kekuatannya di pertarungan bawah."

"Pasalnya, kita tahu dia seorang striker tetapi dia sangat kuat di bawah."

Baca Juga: UFC 275 Laga Terakhir di Kontrak, Joanna Jedrzejczyk Pede Tidak Dilepas karena Daya Tawar Ini

"Sebuah karya yang indah darinya."

"Jadi ini akan menjadi pertarungan yang menarik."

Joanna Jedrzejczyk juga tidak pelit memberikan prediksi untuk duel Zhang Weili melawan Carla Esparza.

Rekan senegara Jan Blachowicz ini menjagokan jagoan berjulukan Magnum itu menang atas Esparza dan kembali jadi ratu kelas jerami.

"Tetapi, saya benar-benar percaya bahwa Weili akan menjadi juara."

Joanna Jedrzejczyk pun memiliki visi yang lebih jauh untuk kelas yang akan ditinggalkannya usai memutuskan pensiun ini.

Jedrzejczyk menyebut Weili akan kembali bersua dengan Rose Namajunas.

Baca Juga: Pikirkan Pensiun, Grup Khabib Jadi Tujuan Mantan Ratu Kelas Jerami

"Saya merasa Rose Namajunas akan menjadi lawannya setelah itu."

"Jadi, inilah keindahan olahraga ini," pungkas Joanna Jedrzejczyk seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda.

Zhang Weili tercatat sudah berduel dengan Rose Namajunas sebanyak dua kali.

Dalam dua pertarungan tersebut, petarung dengan rekor 22-3 selalu berakhir sebagai pecundangnya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X