UFC Ganjar Bonus Rp727 Juta untuk Sepakan Maut Peremuk Musuh Terkutuk Khabib

By Fiqri Al Awe - Senin, 9 Mei 2022 | 21:00 WIB
Tony Ferguson (kiri) menerima front kick yang dilepaskan Michael Chandler (kanan) pada UFC 274 yang digelar di Footprint Center, Phoenix, Arizona, Amerika Serikat, Minggu (8/5/2022).
DOK. TWITTER.COM/UFC
Tony Ferguson (kiri) menerima front kick yang dilepaskan Michael Chandler (kanan) pada UFC 274 yang digelar di Footprint Center, Phoenix, Arizona, Amerika Serikat, Minggu (8/5/2022).

JUARA.NET - Michael Chandler, pencetak KO tendangan maut yang meremukkan musuh terkutuk Khabib Nurmagomedov, Tony Ferguson, pada UFC 274 diganjar bonus senilai 727 juta rupiah.

Bonus 50 ribu dolar AS itu didapatkan Chandler usai dinobatkan memperoleh anugerah Performance of The Night atau jagoan dengan performa terbaik.

Chandler praktis tampil memukau di sepanjang duel melawan Tony Ferguson.

Sebuah front kick atau tendangan ke arah depan dari mantan raja ajang saingan UFC, Bellator, tersebut membuat Ferguson terjatuh dengan posisi yang menyedihkan pada duel yang berlangsung hari Minggu (8/5/2022) WIB.

Sepanjang kariernya, Chandler memang bisa dibilang jago dalam menghadirkan KO yang ganas.

Catatan kemenangan KO-nya saja berada di angka 11 dari total 23 kemenangan.

Menariknya, bayaran ekstra setelah UFC 274 bukanlah bonus pertama Chandler selama berlaga di oktagon.

Sebelumnya jagoan berjulukan Iron ini juga membawa lebih banyak uang dalam duel melawan Dan Hooker pada bulan Januari tahun 2021.

Atas performa gilanya tersebut, tak heran jika Chandler makin pongah menyebut dirinya sebagai petarung kelas ringan paling menarik.

Ikrar percaya diri tersebut ia sampaikan sembari menantang Conor McGregor berduel sesaat setelah bertarung dengan Ferguson.

Baca Juga: Hasil UFC 274 - Pingsan Ditendang Michael Chandler, Musuh Terkutuk Khabib Kena Kiamat

"Conor McGregor, Anda harus kembali dan lakukan pertarungan," ujar Chandler dilansir Juara.net dari Sportskeeda.com.

"Saya adalah petarung kelas ringan paling menarik di planet ini," sambung jagoan UFC asal Amerika Serikat tersebut.

Kemenangan atas Ferguson memang sangat manis bagi Chandler.

Pasalnya, kemenangan itu memudarkan rasa getir yang tertinggal dari kekalahan Chandler di tangan Justin Gaethje beberapa waktu lalu.

Selain itu, Chandler patut berbangga diri karena ia menjadi petarung pertama yang mengalahkan Tony Ferguson lewat KO.

Selama kariernya, baru pada UFC 274 Ferguson kalah secara KO mutlak, bukan lantaran TKO (Technical Knockout lewat penghentian wasit, cedera, atau semacamnya).

Ferguson pada masa jayanya adalah jagoan yang mengerikan.

Ia bahkan menyandang rekor 12 kemenangan beruntun dan sempat digadang-gadang untuk bersua Khabib Nurmagomedov.

Sayang, duel Ferguson melawan Khabib menyandang label "terkutuk" setelah selalu gagal meski sudah lima kali dijadwalkan UFC.

Baca Juga: Michael Chandler Beberkan Rasanya Tendang Dagu Tony Ferguson

Terlepas dari hal ini, Chandler bukanlah satu-satunya petarung yang kantongi bonus dari UFC 274.

Dilansir Juara.net dari MMAFighting.com, terdapat tiga petarung lainnya yang juga membawa pulang uang 50 ribu dolar AS atau sekitar 727 juta rupiah.

Ketiga jagoan ini adalah Andre Fialho, Brandon Royval, dan Matt Schnell.

Untuk Fialho, jagoan asal Portugal tersebut memenangi bonus Performance of The Night yang sama seperti Chandler.

Sementara itu, Royval dan Schell membawa pulang bonus Fight of The Night atau pertarungan terbaik berbekal duel sengit mereka.

Baca Juga: Muka Digeprek Tendangan, Tony Ferguson Disuruh Cuti oleh Bos UFC


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : sportskeeda.com, MMAFighting.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X