Duel Perebutan Gelar UFC Rawan Batal, Belal Muhammad Siap Lawan Kamaru Usman

By Fiqri Al Awe - Senin, 18 April 2022 | 15:00 WIB
Jagoan Palestina, Belal Muhammad melepas pukulan ke arah Vicente Luque pada UFC Vegas 51 (17/4/2022).
TWITTER/MMAFIGHTING
Jagoan Palestina, Belal Muhammad melepas pukulan ke arah Vicente Luque pada UFC Vegas 51 (17/4/2022).

JUARA.NET - Petarung UFC berdarah Palestina, Belal Muhammad, mengaku siap maju melawan Kamaru Usman andai Leon Edwards urung berduel.

Klaim tersebut dibuat Belal Muhammad lantaran Leon Edwards memang sering terlibat dalam duel yang berakhir batal.

Jagoan UFC berjulukan Remember The Name ini bahkan sudah menganggap Edwards takkan bertarung melawan Kamaru Usman.

Untuk itu, Belal Muhammad meminta namanya dimasukkan dalam jadwal duel yang sama dengan pertarungan Kamaru Usmas vs Leon Edwards.

Dengan demikian, ia bisa masuk kapan saja andai duel Usman melawan Edwards benar-benar batal.

"Jika duel perebutan bakal digelar bulan Juli, maka saya ingin dimasukkan dalam jadwal itu juga," tutur Belal dilansir Juara.net dari Sportskeeda.com.

"Dengan keberuntungan Leon, pertarungan dia sering dibatalkan sebelumnya."

"Maka dari itu, saya anggap saja sesuatu bakal terjadi padanya."

"Akhirnya saya akan maju menggantikannya untuk melawan Usman," sambung jagoan UFC berusia 33 tahun tersebut.

Seperti kata Belal Muhammad, Leon Edwards memang kerap terlibat dalam duel yang berakhir batal.

Baca Juga: Jorge Masvidal Penipu, Leon Edwards Kini Memilih Fokus ke Kamaru Usman

Pada dua tahun terakhir ini saja, jagoan asal Inggris tersebut total sudah tercatat enam kali terlibat dalam duel yang akhirnya batal digelar.

Yang terbaru, Edwards sejatinya dicanangkan melawan Jorge Masvidal pada akhir tahun lalu.

Namun, jagoan UFC berjulukan Rocky itu urung berduel karena Jorge Masvidal mengalami cedera.

Jauh sebelum itu, pertarungan Edwards dengan Khamzat Chimaev juga bernasib sama.

Bentrokan Edwards vs Chimaev malah sampai batal mentas dalam tiga kali usaha penyabungan.

Belal Muhammad sendiri agaknya memang sudah sangat ngebet melawan Kamaru Usman.

Usai kemenangan dominannya pada UFC Vegas 51 (176/4/2022), Belal menegaskan bahwa dirinya jauh lebih pantas bertarung melawan Usman ketimbang Edwards.

Menurutnya, Edwards sejauh ini hanya melawan musuh yang bisa dibilang ecek-ecek.

"Leon cuma bertarung melawan jagoan kelas ringan," kata Belal.

Baca Juga: Menang 7 Kali Beruntun, Belal Muhammad Mau Sabotase Rencana Bos UFC untuk Khamzat Chimaev

"Tidak ada satu orang dari lawannya tersebut yang merupakan penantang gelar."

"Sedangkan saya adalah orang yang melewati nomor lima, empat, tiga, dua, dan satu."

"Saya adalah orang yang bilang: 'Ya' untuk lawan terkuat di divisi ini."

"Leon mungkin unggul jumlah kemenangan dari saya, tetapi dia tak punya kualitas yang sama dengan milik saya."

"Saya pikir dia tak layak maju ke duel perebutan gelar," sambungnya.

Menutup komentarnya, Belal Muhammad mengeklaim bahwa Edwards bisa maju ke duel perebutan karena bantuan Bos UFC, Dana White.

"Saya kira dia punya privilese dari Dana White. Tetapi, terserahlah," ujar Belal.

Baca Juga: Belal Muhammad dan Vicente Luque Luput, 4 Petarung UFC Vegas 51 Dapat Bonus


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X