Hasil UFC London - Sudah Diminta Khabib Pensiun, Jagoan 40 Tahun Keok Lagi

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 20 Maret 2022 | 02:49 WIB
Shamil Abdurakhimov di-KO oleh Sergei Pavlovich pada gelaran UFC London, Minggu (20/3/2022) WIB di The O2 Arena.
TWITTER @UFCNEWS
Shamil Abdurakhimov di-KO oleh Sergei Pavlovich pada gelaran UFC London, Minggu (20/3/2022) WIB di The O2 Arena.

Dalam waktu hanya 57 detik di ronde pertama, Amirkhani menghabisi lawannya dengan kuncian yang menjadi spesialisasinya.

Amirkhani mengunci Grundy dengan anaconda choke.

Sepanjang kariernya, berarti sudah lima kali Amirkhani meraih kemenangan dengan kuncian anaconda choke. 

Baca Juga: Hasil UFC London - Titisan Khabib Spektakuler, Ukir Rekor Kunci Lawan 58 Detik

Di kelas berat, ada duel Shamil Abdurakhimov melawan Sergei Pavlovich.

Shamil Abdurakhimov menempati ranking 10 dalam daftar penantang kelas berat UFC.

Namun, jagoan asal Dagestan yang sudah berumur 40 tahun ini sedang dalam performa buruk dengan kalah dalam dua laga beruntun.

Abdurakhimov bahkan sudah pernah diminta Khabib Nurmagomedov untuk pensiun dan mengurus anak-anaknya di rumah. 

Di lain pihak, Sergei Pavlovich sedang on-fire dengan rekor 14-1.

Setelah kalah dari Alistair Overeem dalam debutnya di UFC, Pavlovich berturut-turut menang KO dalam dua pertarungan terbarunya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Mola TV, UFC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X