Kamaru Usman vs Canelo Alvarez, Begini Ramalan Islam Makhachev

By Fiqri Al Awe - Kamis, 10 Maret 2022 | 09:45 WIB
Montase raja tinju dunia, Canelo Alvarez (kiri), dan juara UFC, Kamaru Usman (kanan).
TWITTER/MIRRORFIGHTING
Montase raja tinju dunia, Canelo Alvarez (kiri), dan juara UFC, Kamaru Usman (kanan).

JUARA.NET - Jagoan UFC, Islam Makhachev, coba meramal wacana duel Kamaru Usman melawan raja tinju dunia, Canelo Alvarez.

Duel akbar bintang UFC melawan legenda tinju pernah terselenggara pada tahun 2017.

Kala itu, UFC yang diwakili oleh Conor McGregor berduel melawan legenda tinju, Floyd Mayweather.

Setelah bentrokan akbar tersebut bergulir, banyak jagoan UFC dan monster tinju lainnya mengaku tertarik untuk lakoni duel antardisiplin semacam ini.

Salah satu yang tertarik melakukannya adalah juara kelas welter UFC, Kamaru Usman

Tidak tanggung-tanggung, Kamaru Usman langsung berani membidik nama raja tinju dunia, Canelo Alvarez, sebagai calon lawan.

Ide gila melawan Canelo Alvarez ini mulai muncul jelang Kamaru Usman lakoni UFC 268 pada akhir tahun 2021.

Merasa sudah tak punya lawan di kelas welter UFC, Kamaru Usman mulai melirik jagat tinju.

Belakangan, Kamaru Usman seolah menegaskan keseriusannya.

Pasang target gemparkan dunia di tahun 2022, Kamaru Usman mengeklaim bakal menghadapi sang raja tinju dunia pada bulan September mendatang.

Baca Juga: Cara Kamaru Usman Guncang Dunia, Remuk Monster UFC hingga Sudahi Dominasi Canelo Alvarez

"Pada tahun 2022, saya akan menguncang dunia," tukas Usman.

"Juli, Pekan Duel Internasional, saya akan melawan Leon Edwards (untuk mempertahankan gelar kelas welter UFC)."

"Dengan kuasa Tuhan, saya bisa mengalahkan Leon Edwards."

"Selanjutnya September, tepat pada Hari Kemerdekaan Meksiko, saya akan menghentikan Canelo Alvarez."

"Tentu saja saya juga yakin memenangi duel tersebut."

"Semua takkan pernah bisa dicapai jika tidak melakukannya," sambung jagoan UFC berjulukan The Nigerian Nightmare itu.

Wacana duel Usman vs Canelo Alvarez ini tentu sampai ke telinga para jagoan UFC termasuk Islam Makhachev.

Baru-baru ini, Islam Makhachev diminta untuk meramal wacana duel tersebut.

Menurut terawangan Islam Makhachev, Usman dinilai punya kesempatan mengalahkan sang raja tinju dunia.

Baca Juga: Conor McGrgeor Tidak Bakal Juara Lagi, Islam Makhachev Ungkap Lawan yang Pantas Baginya

Namun, Makhachev tidak bisa menampik bahwa angin kemenangan jauh lebih berembus ke arah Canelo Alvarez jika yang dibahas adalah duel dengan aturan tinju.

"Ya, ada peluang meski tidak banyak," tutur Makhachev dilansir Juara.net dari Sportskeeda.

"Anda tahu, Canelo adalah nomor satu di dunia. Perlu diketahui bahwa ini tetaplah duel tinju."

"Jika mereka benar berduel, saya kira pertarungannya tidak akan menggunakan sarung tinju yang kecil."

"Kamaru memang punya pukulan yang sangat keras."

"Saya beri dia sedikit peluang, tetapi semua hal bisa saja terjadi," pungkas jagoan UFC yang juga rekan seperguruan Khabib itu.

Entah benar bakal terjadi atau tidak, yang jelas Canelo Alvarez juga membuka pintu duel untuk Usman.

"Gajian, gajian. Mungkin. Kenapa tidak?," jawab Canelo Alvarez seputar duel melawan Usman dilansir Juara.net dari MMA Fighting.

"Anda tidak boleh berkata tidak. Pelatih saya sudah membahas hal ini dan saya menjawab: 'Jadi, jika Anda bilang begitu, boleh saja'," imbuh monster tinju bernama asli Saul Alvarez tersebut.

Baca Juga: Karena Hal Ini, Petinju Tak Terkalahkan Yakin Canelo Alvarez Ogah Melawannya

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com, MMAFighting.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X