Kalahan dan Seenak Jidat, Conor McGregor Bisa Dipenjara Kapan Saja

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Sabtu, 27 November 2021 | 08:30 WIB
Conor McGregor yang emosi oleh Machine Gun Kelly di acara MTV VMA
eff Kravitz/MTV VMAs 2021/Getty Images for MTV/ViacomCBS
Conor McGregor yang emosi oleh Machine Gun Kelly di acara MTV VMA

JUARA.NET - Petarung kelas welter UFC, Colby Covington, mengatakan Conor McGregor cepat atau lambat bisa masuk penjara jika terus bertingkah seenaknya.

Colby Covington baru saja menelan kekalahan kedua dari Kamaru Usman dalam gelaran UFC 268 pada awal bulan November ini.

Menariknya, Colby Covington tidak sendirian mengalami dua kekalahan dari lawan yang sama.

Megabintang UFC, Conor McGregor, juga memiliki catatan yang sama menemani Colby Covington dengan dua kali kalah menghadapi seorang petarung.

Conor McGregor mengalami dua kekalahan beruntun dalam satu tahun ini menghadapi rivalnya, yakni Dustin Poirier.

Nasib Conor McGregor dan Colby Covington kemudian sedikit berbeda.

The Notorious terpaksa harus absen cukup lama lantaran mengalami cedera patah kaki di pertandingan terakhirnya.

Proses pemulihan cedera Conor McGregor berangsung cepat dan dia berniat untuk kembali bertarung tahun depan.

Tetapi di masa pemulihan cedera, Conor McGregor justru bertingkah seenaknya, di antaranya perseteruan dengan orang non-petarung di ruang publik, dan berkata-kata kasar melalui akunnya di media sosial.

Baca Juga: Petarung Ranking 1 UFC Siap Bikin Khamzat Chimaev Masuk Rumah Sakit

Menanggapi keributan yang dibuat Conor McGregor akhir-akhir ini, Colby Covington menganggap sang bintang UFC cuma sedang mencari perhatian lewat aksi bodohnya tersebut.

Covington sendiri merasa sedih terhadap apa yang terjadi pada McGregor.

Apalagi, kariernya saat ini sedang terpuruk dengan menderita dua kekalahan beruntun dari Dustin Poirier.

"Dia hanya mencari perhatian untuk tampil di halaman depan media."

"Dia hanya sedang mencari perhatian di sekitanya karena dia baru saja kalah," ucap Colby Covington dikutip Juara.net dari BJPenn.com.

"Orang-orang mulai mempertanyakan kemampuannya, apakah dia masih memiliki kapasitas dengan kariernya sebagai petarung?"

"Dia telah banyak menghasilkan uang, kawan. Dia memiliki karier yang sukses dan memiliki beberapa momen spesial di UFC."

"Kekayaannya tersebut membuat Conor berpikir bahwa dia sekarang di atas hukum," ujar Covington.

Lebih lanjut, Covington merasa uang telah banyak mengubah kepribadian McGregor, yang makin beringas menghajar orang-orang di luar oktagon.

Jika kebiasaan ini berlanjut, Colby Covington merasa Conor McGregor tidak bisa kembali ke masa jayanya dan bisa berakhir di penjara.

 

Baca Juga: Dalam Dua Hal Ini, Conor McGregor Lebih Sakti ketimbang Lawan Pamungkas Khabib

"Dia berpikir uang bisa membeli apa saja yang dia inginkan."

"Tetapi, uang tidak dapat membebaskan Anda dari meninju seorang pria tua, memukul telepon seseorang, melempar troli ke arah bis, atau mencoba menyerang Machine Gun Kelly dalam acara penghargaan musik."

"Sedih melihatnya, kawan. Itu sebuah kejatuhan yang besar. Saya tidak berpikir dia akan kembali bagus untuk waktu yang lama."

"Saya pikir dia tipe pria yang akan kita lihat segera kembali. Hal itu malah menghantuinya dan dia bisa berada di balik jeruji penjara suatu hari nanti," pungkas Colby Covington.

Conor McGregor sendiri sudah sering kali terlibat masalah hukum.

Namun, rentetan kasus hukum yang menyeret The Notorious belum bisa membuat jera petarung asal Irlandia tersebut.

Baca Juga: Pelatih Beri Kode Bentrokan Conor McGregor vs Islam Makhachev

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X