Larang Lempar Handuk, Deontay Wilder Babak Belur Dihajar Tyson Fury

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 8 Oktober 2021 | 14:00 WIB
Tyson Fury menjelang pertarungannya dengan Deontay Wilder pada Sabtu (9/10/2021) di T-Mobile Arena, Las Vegas.
TWITTER @ESPNRINGSIDE
Tyson Fury menjelang pertarungannya dengan Deontay Wilder pada Sabtu (9/10/2021) di T-Mobile Arena, Las Vegas.

JUARA.NET - Juara dunia tinju kelas berat WBC, Tyson Fury, mengancam akan membuat Deontay Wilder babak belur jika sang calon lawan melarang timnya melempar handuk di tengah pertarungan.

Laga Tyson Fury vs Deontay Wilder III akan tersaji pada Sabtu (9/10/2021) di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat.

Duel pertama Tyson Fury vs Deontay Wilder pada 1 Desember 2018 berakhir imbang.

Pada pertarungan kedua, 22 Februari 2020, Tyson Fury menang dengan TKO pada ronde ke-7 setelah Deontay Wilder sempat 4 kali terjatuh.

Wasit menghentikan pertarungan itu setelah kubu Wilder, yaitu pelatih Mark Breland, melempar handuk tanda menyerah.

Kekalahan yang mengakibatkan sabuk juara WBC diambil Tyson Fury dan membuat rekor tidak terkalahkannya menjadi cacat itu tak bisa diterima Wilder dengan baik.

Baca Juga: Kalah dari Jake Paul, Tommy Fury Bakal Dikirim Pensiun oleh Kakak Sendiri

Berbagai argumen dikemukakan Wilder sebagai alasan kekalahan tersebut.

Di antaranya Wilder menyalahkan Mark Breland yang disebutnya sembarangan memutuskan untuk melempar handuk.

Breland kini sudah dipecat dan kepada kru barunya, Wilder menegaskan bahwa tidak boleh ada yang melempar handuk dalam pertarungan ketiga melawan Fury nanti.

Mendengar kabar tersebut, Tyson Fury pun segera melempar ancaman kepada Deontay Wilder.

"Mereka (kru Wilder) berada di bawah instruksi tidak boleh melempar handuk? Berarti dia akan babak belur di sana," tukas Fury seperti dikutip Juara.net dari ESPN.

"Dia akan terluka habis-habisan di atas ring nanti. Kemudian para pelatihnya akan disalahkan karena tidak melempar handuk."

"Itu akan menjadi tanggung jawab para pelatihnya. Itu akan ditentukan oleh akal sehat mereka."

Baca Juga: Sukses Jadi Petinju, Tyson Fury Ogah Tiru McGregor dan Mayweather

Fury begitu yakin akan kembali mengalahkan Wilder.

"Apakah pertarungan ini akan berlangsung 12 ronde? Sama sekali tidak. Saya akan menghentikannya lagi, saya akan menghancurkannya."

"Seperti petarung MMA, saya akan membuatnya menyerah. Saya akan merusak dia, menghukum dia habis-habisan."

Akan tetapi, Fury tidak tahu pada ronde keberapa dia akan menyudahi perlawanan Wilder.

"Kita harus lihat. Kali ini mungkin dia akan berlari-lari untuk beberapa ronde karena pengalaman di pertarungan sebelumnya."

"Dalam duel sebelumnya, dia langsung menyerang, bertarung terbuka karena begitu yakin bakal mengalahkan saya."

"Tetapi, kali ini dia mungkin akan banyak berlari menghindar sehingga pertarungan mungkin akan lebih lama."

"Kendati begitu, cepat atau lambat, saya akan mengenainya. Begitu jaraknya tepat, pertarungan ini akan berakhir."

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X