Duel Ulang Anthony Joshua Tak Perlu, Oleksandr Usyk Harusnya Lawan Pemenang Laga Ini

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Rabu, 29 September 2021 | 13:00 WIB
Petinju kelas berat asal Ukraina, Oleksandr Usyk.
TWITTER @ESPNRINGSIDE
Petinju kelas berat asal Ukraina, Oleksandr Usyk.

JUARA.NET - Promotor tinju, Bob Arum, mengatakan Anthony Joshua seharusnya tak perlu lakoni duel ulang dan membiarkan Oleksandr Usyk melawan petinju lain.

Minggu (26/9/2021) WIB menjadi hari di mana para penggemar olahraga adu jotos dibuat kegirangan.

Pasalnya, di hari tersebut UFC 266 terhelat berbarengan dengan duel tinju kelas berat antara Anthony Joshua vs Oleksandr Usyk.

Pertandingan tinju antara Anthony Joshua dan Oleksandr Usyk terasa begitu dinantikan penggemar karena 4 sabuk juara dipertaruhkan dalam laga ini.

Bukannya untung malah buntung, Anthony Joshua harus kehilangan 4 sabuk juara yang dipegangnya setelah keok di tangan Oleksandr Usyk.

Bertarung selama 12 ronde penuh, Anthony Joshua kalah melalui perolehan angka mutlak setelah menghadapi penampilan dominan yang ditunjukkan Oleksandr Usyk.

Setelah dikalahkan, Anthony Joshua langsung berencana untuk menggunakan klausul pertandingan ulang.

Namun, langkah yang diambil Anthony Joshua meminta duel ulang kurang begitu disukai oleh promotor Tyson Fury, Bob Arum.

Baca Juga: Mike Tyson Tunjukkan Rona Tak Puas Lihat Duel Tinju Anthony Joshua vs Oleksandr Usyk

Menurut Bob Arum, Anthony Joshua seharusnya perlu melakoni duel lain sebelum bertemu lagi dengan Oleksandr Usyk.

Selain itu, Arum ingin Joshua membiarkan Usyk menghadapi pemenang duel antara Tyson Fury dan Deontay Wilder pada 9 Oktober nanti di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat.

"Saya rasa Joshua akan baik-baik saja jika dia bisa melakoni beberapa pertarungan lagi sebelum duel ulang menghadapi Usyk," kata Bob Arum dikutip Juara.net dari Boxingscene.com.

"Jika orang-orang bisa berpikir logis, Joshua seharusnya membuat kesepakatan jika Tyson Fury bisa melalui pertandingannya dengan Wilder, yang memungkinkan Usyk melawan Fury.

"Hasil itu akan membuat setiap pertarung menyetujui kontrak untuk pertarungan selanjutnya, apakah itu Usyk melawan Fury kemudian Joshua akan melawan pemenangnya."

"Itu masuk akal. Tetapi sekali lagi, ini tinju di mana promotor dan petarung dengan egonya kadang tidak membuat keputusan yang menurut saya benar. Mereka membuat pertarungan berdasarkan emosi."

Bob Arum kemudian menambahkan bahwa promotor Joshua, Eddie Hearn, tidak akan melakukan rencana seperti yang dijelaskannya tersebut.

Promotor gaek ini memprediksi bahwa pihak Anthony Joshua akan memilih jalan yang berbeda dan membuat petinjunya melakukan duel ulang melawan Usyk.

Baca Juga: Anthony Joshua Keok Lawan Oleksandr Usyk, Apa Jadinya jika Lawan Tyson Fury?

"Eddie Hearn menjadi dirinya sendiri, yang mana semuanya adalah ego. Dia tidak akan mendengarkan suatu rencana yang masuk akal," lanjut Arum.

"Menurut saya, ia akan terus mendorong, yang bisa dia lakukan secara legal, pertandingan ulang dengan Usyk."

"Dia akan menambah catatan kekalahan untuk Joshua serta menggagalkannya menjalani pertarungan besar melawan juara sejati tinju kelas berat."

"Usyk lebih baik bertarung melawan Tyson Fury atau Deontay Wilder dan Joshua akan menghadapi pemenangnya. Kemudian kita baru membicarakan sesuatu yang membuat publik merasa masuk akal."

"Semua mata sekarang akan tertuju pada Wilder-Fury. Pemenang dari duel itu akan diterima sebagai juara kelas berat yang sah."

"Terutama jika Joshua langsung melakoni duel ulang dengan Usyk, yang menurut saya merupakan langkah yang salah untuk dilakukan," pungkas Bob Arum.

Baca Juga: Lebih Sakti dari Raja Tinju, Oleksandr Usyk Calon Penguasa 8 Sabuk, Juara Dunia Sejati di 2 Kelas

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Boxingscene.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X