Hasil UFC Vegas 37 - Korban Tendangan Wakanda Rasakan Kalah KO Lagi

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 19 September 2021 | 04:05 WIB
Korban Tendangan Wakanda, Impa Kasanganay, kembali merasakan kekalahan KO, kali ini dari Carlston Harris di UFC Vegas 37, Minggu (19/9/2021) WIB.
TWITTER @SHERDOGDOTCOM
Korban Tendangan Wakanda, Impa Kasanganay, kembali merasakan kekalahan KO, kali ini dari Carlston Harris di UFC Vegas 37, Minggu (19/9/2021) WIB.

JUARA.NET - Tiga pertarungan seru mengawali hasil UFC Vegas 37, Minggu (19/9/2021) WIB, di mana korban Tendangan Wakanda merasakan KO lagi serta ada insiden pengurangan poin karena pelanggaran memegangi pagar dan satu jagoan menyerah dengan menjerit.

Nama Impa Kasanganay viral tahun lalu setelah dia menjadi korban tendangan spektakuler Joaquin Buckley yang kemudian dikenal dengan nama Tendangan Wakanda.

Berhasil menangkap satu kaki Buckley, Kasanganay malah KO setelah menerima tendangan berputar lawan dengan kaki sebelahnya.

Kekalahan dari Buckley itu merupakan hasil minor pertama Kasanganay dalam kariernya di MMA.

Setelah itu, Kasanganay sempat bangkit dengan mengalahkan Sasha Palatnikov lewat kuncian pada 10 April lalu.

Baca Juga: UFC Vegas 37 - Menanti Aksi Brutal Saksi Keganasan Islam Makhachev

Di UFC Vegas 37, Impa Kasanganay mencoba melanjutkan tren bagus saat menghadapi Carlston Harris dalam duel di kelas welter.

Harris sendiri terbilang jagoan baru di UFC dengan baru melakukan debutnya saat mengalahkan Christian Aguilera pada 8 Mei lalu.

Duel Kasanganay dengan Harris hanya berlangsung setengah jalan pada ronde pertama.

Berlangsung terbuka dengan kedua jagoan beradu pukul, hook kanan Harris membuat Kasanganay goyah dan mundur ke belakang.

Harris tidak membuang waktu untuk menyerbu lagi dan satu pukulan kiri menjatuhkan Kasanganay.

Wasit Mark Smith menghentikan pertarungan setelah melihat Kasanganay tidak melakukan perlawanan saat Harris menghujaninya dengan pukulan lanjutan.

Baca Juga: Bikin Heboh Dunia dengan Tendangan Wakanda, Jagoan UFC Vegas 37 Mengaku Biasa-biasa Saja

Sang korban Tendangan Wakanda pun merasakan kekalahan kedua dalam kariernya.

Dua kekalahan itu terjadi di UFC dengan semuanya berupa KO.

Duel seru di kelas bantam juga terjadi di UFC Vegas 37 antara Gustavo Lopez melawan jagoan asal China, Heili Alateng.

Di ronde pertama, Heili sudah melukai mata kiri Lopez dengan pukulannya.

Heili dalam posisi bagus pula di ronde kedua dengan pukulan-pukulannya lebih banyak mendarat ketimbang Lopez.

Namun, Lopez bangkit di ronde ketiga dengan mendesak Heili menggunakan rangkaian pukulan dan upaya takedown.

Di tengah tekanan Lopez, yang merupakan mantan juara ajang Combate, Heili berulang kali memegangi pagar oktagon walau sudah diperingatkan wasit Keith Peterson.

Peterson akhirnya menjatuhkan hukuman pengurangan 1 poin kepada Heili.

Hukuman itu berakibat buruk bagi Heili karena pertarungan dinyatakan berakhir imbang dengan tiga juri semuanya memberikan skor 28-28.

Kalau tidak ada insiden pengurangan poin, Heili seharusnya memenangi pertarungan itu.

Sementara itu, pada pertarungan pembuka UFC Vegas 37, Hannah Goldy mengalahkan Emily Whitmire dalam duel di kelas terbang perempuan.

Tidak butuh waktu lama, Goldy menghabisi Whitmire di ronde pertama.

Dari posisi di bawah dan tertekan oleh Whitmire, Goldy malah bisa melancarkan kuncian armbar dengan posisi jungkir balik.

Whitmire sampai harus menyelamatkan diri dengan menjerit "tap" sehingga wasit menghentikan pertarungan.

Hasil ini sangat dibutuhkan Hannah Goldy, yang sebelumnya kalah beruntun dalam dua pertarungan di oktagon.

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Fox Sports, UFC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X